Kesehatan wanita hamil sudah seharusnya dikonsultasikan dengan ahlinya, yaitu dokter kandungan. Namun, karena saya belum memiliki pengalaman saat hamil anak pertama dulu, memilih dokter kandungan menjadi hal yang cukup membingungkan lho, Bu. Padahal, banyak sekali pertanyaan seputar kehamilan yang kerap muncul di benak saya, mulai dari normalkah gejala kehamilan yang saya alami, hingga sehatkah kondisi janin dalam kandungan.

Banner Register
Banner AKP
Banner Register
Banner Pop Up

Setelah mencari informasi lewat internet, saya baru mengetahui jika memilih dokter kandungan itu sifatnya sangat personal atau tidak bisa disamakan dengan orang lain. Pasalnya, dokter yang direkomendasikan oleh sahabat atau saudara, belum tentu bisa memenuhi apa yang Ibu butuhkan. Nah, agar dapat memilih dengan tepat, berikut beberapa kriteria dokter kandungan ideal yang perlu Ibu ketahui.

  • Memiliki Pengetahuan yang Luas

Dengan pengetahuan yang luas di bidang medis, seorang dokter kandungan akan lebih optimal dalam mendiagnosis kesehatan ibu hamil. Tidak hanya itu, kemampuan untuk menjelaskan dengan baik hasil diagnosis dan rekomendasi penanganannya, juga dapat meningkatkan rasa percaya pasien terhadap dokter kandungan untuk mengikuti apa yang ia anjurkan.    

  • Kemampuan Berkomunikasi yang Baik

Selain mendengarkan keluhan, dokter kandungan yang ideal juga harus mampu menjelaskan setiap informasi dengan baik agar pasien dapat sepenuhnya mengerti. Misalnya, saat menyarankan prosedur medis tertentu kepada pasien, ia harus bisa menjelaskan mengapa hal tersebut perlu dilakukan dan manfaatnya terhadap kesehatan kehamilan.

  • Reputasi yang Baik

Banyak cara yang bisa dilakukan untuk mencari informasi seputar dokter yang akan menangani kehamilan Ibu. Mulai dari bertanya pada dokter kesehatan umum yang Ibu percaya, teman kantor atau saudara yang sudah pernah hamil, hingga mencari informasi lewat situs rumah sakit atau forum ibu hamil yang ada di internet.

Artikel Sejenis

  • Bersertifikasi

Ijazah dari universitas ternama atau sertifikat yang dimiliki seorang dokter memang bukan sebuah jaminan bahwa ia akan memberikan pelayanan berkualitas. Namun, penting untuk mengetahui jika dokter yang akan menangani Ibu memiliki lisensi di bidang kandungan, serta berafiliasi dengan rumah sakit yang memiliki reputasi baik. Hal ini untuk memastikan dokter kandungan tersebut memang kompeten dalam menangani kesehatan wanita hamil.  

  • Memiliki Sikap Empati

Kenyamanan merupakan salah satu faktor penting dalam memilih dokter kandungan. Harus ada ikatan emosional yang terjalin agar tercipta rasa saling mengerti. Oleh karena itu, pilih dokter yang memiliki sikap hangat, empati, serta perhatian, ya, sehingga Ibu bisa mengonsultasikan apa yang dirasakan dengan lebih santai dan terbuka.

  • Menghormati Waktu

Sebagian besar dokter memang sangat sibuk, namun hal tersebut bukan sebuah alasan untuk datang terlambat setiap waktu, Bu. Dokter kandungan yang ideal tidak akan membiarkan Ibu menunggu lama dari jadwal yang sudah ditentukan. Jika memang ia harus menangani kondisi darurat yang menyebabkan mundurnya jadwal pertemuan, ia atau asistennya tentu akan memberitahukannya pada Ibu.

  • Mudah Dihubungi

Ciri terakhir dari dokter kandungan yang ideal adalah mudah untuk dihubungi. Bahkan ketika sibuk pun, dokter kandungan yang baik biasanya memiliki asisten untuk mengurus jadwal pertemuan dengan para pasiennya. Hal ini tentu akan memudahkan Ibu, termasuk ketika harus mengatur ulang jadwal jika dibutuhkan.

Bagaimana, Bu? Mudah-mudahan setelah membaca informasi di atas, Ibu bisa menemukan dokter kandungan yang ideal dan mampu menangani kesehatan ibu hamil dengan baik. Semoga Ibu sehat selalu!

Konsultasi Gratis dengan Ahli Gizi

Data Ibu

Hanya boleh berupa huruf

Format nomor handphone 08xxxxxxxxxx

  • Password harus memiliki minimal 8 karakter
  • Password harus memiliki setidaknya 1 huruf besar
  • Password harus memiliki setidaknya 1 huruf kecil
  • Password harus memiliki setidaknya 1 angka
  • Password harus memiliki setidaknya 1 karakter khusus (misalnya ., *, !, ? atau semacamnya)

Data Anak

Silakan isi data anak atau anak yang termuda.