Bingung dengan makanan si Kecil yang itu-itu saja? Bagaimana jika Ibu membuat olahan ikan tongkol yang lezat dan bernutrisi? Selain memiliki rasa gurih, ikan tongkol termasuk sumber protein hewani berkualitas yang mendukung tumbuh kembang si Kecil agar lebih prima. 

Banner Register
Banner AKP
Banner Register

Perlu Ibu ketahui bahwa protein hewani merupakan zat gizi makro yang memiliki peran penting, yaitu dapat membangun dan memelihara sel-sel serta jaringan tubuh. Protein hewani juga berperan penting dalam proses tumbuh kembang keseluruhan si Kecil agar lebih prima. 

Bahkan, protein juga berperan untuk meningkatkan daya tahan tubuh, mendukung perkembangan otak, sebagai sumber energi, dan lain sebagainya. Itulah sebabnya, olahan ikan tongkol bisa menjadi makanan yang bergizi bagi si Kecil.

Nantinya protein yang terkandung dalam ikan tongkol akan diubah menjadi bentuk yang lebih sederhana di dalam tubuh, bentuk ini dikenal dengan istilah 9 Asam Amino Esensial (9AAE). Kehadiran 9AAE sangat penting karena tubuh tidak bisa memproduksinya sendiri, sehingga harus didapatkan dari makanan yang mengandung protein hewani, seperti susu, telur, ikan, daging merah, dan daging putih.

Bila melihat dari kualitas proteinnya, terutama dalam tingkat penyerapan yang terjadi di dalam tubuh, ternyata susu dan telur merupakan 2 jenis protein hewani yang baik untuk mendukung tumbuh kembang si Kecil agar menjadi anak prima lho, Bu. 

Artikel Sejenis

Nah, karena itulah, olahan ikan tongkol bisa menjadi salah satu menu makanan tepat untuk mendukung kebutuhan gizi harian si Kecil. Apa saja ide olahannya? Yuk, kita cari tahu dalam artikel ini.

Ide Resep Olahan Ikan Tongkol

Berikut ini beberapa ide resep olahan ikan tongkol yang bisa Ibu buat sendiri di rumah:

Olahan Ikan Tongkol Carbonara

Ingin membuat olahan ikan tongkol yang anti mainstream, namun tetap lezat dan jadi favorit si Kecil? Ibu bisa lho membuat olahan ikan tongkol carbonara. Resep olahan ikan tongkol ini cukup mudah, intip resep olahan ikan tongkol carbonara di bawah ini, yuk!

Bahan-bahan:

  • 450 gram spaghetti instan
  • Ikan tongkol goreng yang setengah matang, suwir-suwir
  • 4 siung bawang putih, cincang halus
  • 1 butir telur
  • 1/2 cangkir keju parmesan
  • 2 sdm susu Frisian Flag PRIMAGRO 1+ rasa vanila
  • Gula, garam, dan merica bubuk secukupnya
  • Air matang secukupnya

Cara membuat olahan ikan tongkol carbonara:

  1. Rebus spaghetti sesuai petunjuk kemasan. Setelah matang, tiriskan dengan campuran sedikit minyak agar tidak saling menempel. Sisihkan
  2. Tumis bawang putih sampai harum, lalu masukkan ikan tongkol. Aduk sampai matang
  3. Di mangkuk kecil, kocok lepas telur, keju parmesan, dan susu Frisian Flag PRIMAGRO 1+. Lalu tambahkan air secukupnya
  4. Masukkan campuran telur dan spaghetti ke dalam wajan yang berisi ikan tongkol, aduk sampai rata dengan api kecil
  5. Masak olahan ikan tongkol dan spaghetti tersebut sampai matang
  6. Angkat dan sajikan

Olahan Ikan Tongkol Bumbu Kuning

Nah, kalau olahan ikan tongkol yang satu ini pasti tak hanya disukai anak-anak, tetapi anggota keluarga lain juga pasti suka. Olahan ikan tongkol bumbu kuning ini bisa dikonsumsi oleh si Kecil, asalkan sudah cukup umur dan tentu saja tidak mengandung cabai yang terlalu banyak ya, Bu. Yuk, simak resep olahan ikan tongkol berikut ini:

Bahan-bahan:

  • 1 kg ikan tongkol
  • 1 buah jeruk nipis, ambil air perasan
  • 600 ml susu Frisian Flag PRIMAGRO 1+ rasa madu
  • 1 buah tomat, potong-potong
  • 1 batang serai, geprek
  • 3 cm lengkuas, geprek
  • 2 lembar daun salam
  • 4 lembar daun jeruk
  • 2 sdm air asam jawa
  • 1 sdt garam
  • 1 sdm gula jawa, sisir
  • 3 sdm minyak untuk menumis

Bahan opsional:

  • 10 buah cabai rawit merah
  • 2 buah cabai merah besar, iris serong

Bumbu halus:

  • 6 siung bawang putih
  • 8 siung bawang merah
  • 4 buah kemiri sangrai
  • 2 cm kunyit bakar
  • 1/2 sdt ketumbar
  • 1/4 sdt lada bubuk

Cara membuat olahan ikan tongkol bumbu kuning:

  1. Cuci bersih ikan tongkol, potong-potong dan lumuri dengan air perasan jeruk nipis. Diamkan selama 10 menit di dalam lemari es
  2. Goreng ikan tongkol hingga warnanya kecokelatan dan matang merata. Angkat dan tiriskan
  3. Tumis bumbu halus bersama serai, lengkuas, daun salam, daun jeruk, hingga harum (jika ingin pedas, bisa tambahkan bahan opsional)
  4. Tuang susu Frisian Flag PRIMAGRO 1+ dan aduk kembali sampai mendidih
  5. Masukkan air asam jawa, gula jawa, garam, lalu aduk kembali sampai rata
  6. Masukkan ikan tongkol dan tomat. Tutup wajan hingga kuahnya sedikit menyusut dan mengental
  7. Koreksi rasa, lalu angkat dan sajikan jika rasanya sudah sesuai dan matang

Olahan Sushi Ikan Tongkol

Ingin olahan ikan tongkol yang berbeda? Bagaimana jika Ibu mengolahnya menjadi sushi lezat ala Jepang? Meskipun tampilannya seperti sushi Jepang, tapi rasa sushi ini tetap khas Indonesia. Penasaran gimana cara membuatnya? Langsung ikuti resepnya di bawah ini, ya!

Bahan-bahan:

  • Ikan tongkol
  • 1 mangkuk nasi yang agak lembek
  • Wortel diiris tipis
  • Timun diiris tipis
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 batang serai, geprek
  • 1/2 sdm kecap manis
  • Minyak wijen
  • Biji wijen
  • Saus mayonaise
  • Garam, gula, dan lada secukupnya
  • Air putih secukupnya

Bahan untuk bumbu halus:

  • 4 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 3 buah cabai rawit merah (opsional)
  • 6 buah cabai merah, buang bijinya
  • Garam secukupnya

Cara membuat sushi ikan tongkol:

  1. Goreng ikan tongkol hingga warna kecokelatan dan matang. Setelah dingin, suwir-suwir
  2. Tumis bumbu halus, tambahkan batang serai, daun jeruk, lalu aduk sampai rata. Tambahkan sedikit garam dan lada bubuk
  3. Masukkan sedikit air, aduk hingga merata, masukkan ikan tongkol dan tambahan kecap. Masak sampai matang. Sebelum air menyerap, sisihkan sedikit airnya untuk saus
  4. Siapkan nasi dan tambahan minyak wijen secukupnya. Aduk sampai rata
  5. Siapkan roll net, bentangkan nori dan di atasnya tambah nasi. Ratakan
  6. Masukkan ikan tongkol suwir, wortel, dan timun, lalu gulung berbentuk bulat
  7. Potong sushi kecil-kecil menjadi beberapa bagian
  8. Di mangkuk kecil, campurkan mayonaise dan sedikit bumbu ikan tongkol yang tersisa, lalu aduk merata
  9. Sajikan sushi ikan tongkol bersama saus mayonaise

Bagaimana, Bu? Cukup mudah kan untuk membuat olahan ikan tongkol sendiri di rumah? Meskipun ikan tongkol memiliki beragam manfaat, Ibu tetap perlu menyeimbangkan asupan nutrisi si Kecil dari makanan bergizi lainnya, termasuk dari susu bubuk pertumbuhan yang dapat meningkatkan kecerdasan, tinggi badan, dan daya tahan tubuh si Kecil.

Susu bubuk pertumbuhan Frisian Flag PRIMAGRO 1+ bisa menjadi pilihan tepat karena mengandung 9 Asam Amino Esensial (9AAE) yang lengkap, serta kombinasi nutrisi untuk meningkatkan akal kreatif si Kecil, di antaranya DHA 4x lebih tinggi, omega 3, omega 6, asam sialat, minyak ikan, kolin, sphingomyelin, dan tirosin. 

Selain itu, susu Frisian Flag PRIMAGRO 1+ juga mengandung vitamin C, vitamin D3, zat besi, zinc, dan magnesium yang dikombinasikan dengan 9AAE untuk memaksimalkan penyerapan seluruh nutrisi tersebut agar si Kecil tumbuh kreatif, tangkas, dan berani.

Konsultasi Gratis dengan Ahli Gizi

Data Ibu

Hanya boleh berupa huruf

Format nomor handphone 08xxxxxxxxxx

  • Password harus memiliki minimal 8 karakter
  • Password harus memiliki setidaknya 1 huruf besar
  • Password harus memiliki setidaknya 1 huruf kecil
  • Password harus memiliki setidaknya 1 angka
  • Password harus memiliki setidaknya 1 karakter khusus (misalnya ., *, !, ? atau semacamnya)

Data Anak

Silakan isi data anak atau anak yang termuda.