Apakah si Kecil sudah mendapatkan imunisasi, Bu? Imunisasi merupakan proses pembentukan kekebalan tubuh melaui pemberian vaksin. Vaksin ini diberikan untuk merangsang sistem kekebalan tubuh agar terlindungi dari penularan penyakit berbahaya. Di Indonesia, imunisasi ini merupakan salah satu program kesehatan yang wajib dilakukan secara berkala untuk bayi dan anak-anak.

Banner Register
Banner AKP
Banner Register
Banner Pop Up

Imunisasi merupakan tindakan nyata untuk menghilangkan dan mengendalikan infeksi penyakit yang dapat mengancam jiwa anak-anak. Ini adalah investasi kesehatan yang paling menjanjikan dan cukup terjangkau untuk semua kalangan masyarakat. Salah satu jenis imunisasi yang wajib diterima balita adalah imunisasi rotavirus yang dilakukan untuk mencegah si Kecil terjangkit penyakit dengan nama yang sama. Agar Ibu lebih memahami apa itu penyakit dan imunisasi rotavirus, yuk simak informasi berikut ini:

  1. Apa itu penyakit rotavirus?

    Rotavirus merupakan salah satu jenis penyakit berbahaya yang dapat menular dengan mudah pada bayi dan balita. Di Australia saja, penyakit ini telah banyak menggangu kesehatan bayi yang ditandai dengan gejala muntah dan diare berkepanjangan. Penyakit ini lebih sering menimpa bayi di bawah usia 6 bulan, meski tak jarang juga menimpa balita sebelum ulang tahun kelimanya.

  2. Bagaimana gejalanya?

    Ibu dapat mengenali penyakit yang disebabkan oleh rotavirus gastroenteritis ini melalui tanda-tanda awal yang akan dialami si Kecil. Umumnya, tubuh yang terserang virus ini akan mengalami gejala demam, muntah, sakit perut, hingga diare yang berlangsung antara 3 hingga 9 hari. Jika berlangsung terus menerus, kondisi ini dapat menyebabkan si Kecil kekurangan cairan atau dehidrasi yang terlihat melalui perubahan fisik dengan ciri-ciri kulit menjadi dingin, mulut kering, mata cekung, haus berlebihan, dan tidak adanya air mata saat menangis.

  3. Bagaimana pencegahannya?

    Tidak ada pengobatan khusus untuk penyakit yang satu ini karena umumnya hanya berlangsung beberapa hari dan tidak mempunyai dampak berbahaya apabila segera diobati. Meski demikian, Ibu tetap harus menghindarkan si Kecil dari bahayanya salah satunya dengan rajin berkonsultasi kepada dokter dan memberikan imunisasi rotavirus. Imunisasi ini umumnya diberikan sebanyak 3 kali pada bayi yaitu ketika ia berusia 2, 4, dan 6 bulan.

    Artikel Sejenis

Apabila Ibu ingin si Kecil selalu sehat dan terhindar dari berbagai penyakit termasuk rotavirus, maka jangan ragu untuk segera berkonsultasi dengan dokter dan menentukan jadwal imunisasi rotavirus secepat mungkin. Ayo Bu, jangan tunda lagi berikan imunisasi untuk kesehatan si Kecil tersayang!

Konsultasi Gratis dengan Ahli Gizi

Data Ibu

Hanya boleh berupa huruf

Format nomor handphone 08xxxxxxxxxx

  • Password harus memiliki minimal 8 karakter
  • Password harus memiliki setidaknya 1 huruf besar
  • Password harus memiliki setidaknya 1 huruf kecil
  • Password harus memiliki setidaknya 1 angka
  • Password harus memiliki setidaknya 1 karakter khusus (misalnya ., *, !, ? atau semacamnya)

Data Anak

Silakan isi data anak atau anak yang termuda.