Ikan merupakan salah satu sumber protein hewani yang diperlukan saat proses tumbuh kembang si Kecil. Ada beberapa jenis ikan yang bagus untuk MPASI si Kecil. Sebelum mengetahui apa saja ikan yang bagus untuk MPASI 6 bulan pertama, pastikan Ibu selalu mengonsumsi asupan bernutrisi seperti susu Frisian Flag PRIMAMUM untuk dukung imunitas dan akal cermat Si Kecil dengan DHA dan 9 Asam Amino Esensial (AAE), yaitu protein penting yang tidak dapat diproduksi oleh tubuh dan harus didapat dari makanan setiap harinya untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan si Kecil yang optimal di 1000 Hari Pertama Kehidupannya serta 9 nutrisi penting untuk menjaga kesehatan dan daya tahan tubuh ibu dengan rasa cokelat yang lezat dan pasti disukai Ibu.

Banner Register
Banner AKP
Banner Register
Banner Pop Up

Ikan adalah makanan tambahan yang aman dan bergizi bagi si Kecil yang telah siap untuk diberikan makanan padat. Menurut Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), penundaan pemberian ikan dan telur sampai si Kecil berusia satu tahun tidak berguna untuk mencegah alergi.

Pemberian ikan yang bagus untuk MPASI justru dapat membantu memenuhi kebutuhan protein dan memberi variasi tekstur makanan si Kecil. Hanya saja, tidak semua ikan bisa dijadikan sebagai bahan untuk MPASI.

Jenis ikan yang bagus untuk MPASI adalah yang rendah merkuri. Pasalnya, merkuri yang dikonsumsi dalam jangka waktu panjang akan menyebabkan gangguan tumbuh kembang pada si Kecil. Lantas, apa saja jenis ikan yang bagus untuk MPASI? Ketahui jawabannya dalam pembahasan berikut ini yuk, Bu! 

Baca juga: 7 Rekomendasi Buah untuk Bayi 6 Bulan

Artikel Sejenis

7 Jenis Ikan yang Bagus untuk MPASI

Ikan bisa menjadi sumber nutrisi yang luar biasa untuk si Kecil, karena kaya akan kandungan protein tanpa lemak dan mengandung asam lemak esensial. Academy of Nutrition and Dietetics menyebutkan bahwa lemak ini dapat membantu meningkatkan perkembangan otak si Kecil.

Selain itu, ikan yang bagus untuk MPASI dapat menjadi sumber zat besi, kalsium, seng, dan magnesium. Ikan tertentu seperti salmon juga mengandung vitamin D yang penting dalam penyerapan kalsium. Berikut ini beberapa jenis ikan yang bagus untuk MPASI:

  1. Ikan tuna

    Jenis ikan yang bagus untuk MPASI yang pertama adalah ikan tuna. Manfaat ikan tuna sebagai sumber makanan kaya akan protein sangat dibutuhkan oleh tubuh guna memproduksi 9 asam amino esensial. Sebagaimana yang telah diketahui oleh Ibu, tubuh tidak bisa secara alami memproduksi 9 asam amino esensial atau 9AAE. Selain itu, ikan tuna juga memiliki kandungan nutrisi sebagai berikut:

    • Energi: 198 kalori
    • Protein: 36,5 gram
    • Lemak: 2,2 gram
    • Kalsium: 236 mg
    • Fosfor: 346 mg
    • Zat besi: 3,7 mg
    • Kalium: 302 mg
  2. Ikan salmon

    Ikan yang bagus untuk MPASI ini terkenal akan kelezatan dan kandungan gizinya. Nilai gizi ikan salmon yang dibudidayakan mengandung lemak dan kalori yang sedikit lebih sehat, sedangkan salmon hasil tangkapan liar mengandung protein yang sedikit lebih tinggi. Berikut informasi nilai gizi yang terdapat dalam ikan salmon:

    • Energi: 179 kalori
    • Protein: 21,3 gram
    • Lemak: 7,67 gram
    • Kalsium: 12 mg
    • Zat besi: 0,34 mg
    • Fosfor: 292 mg
    • Kalium: 450 mg

    Bukan hanya itu, ikan salmon juga memiliki kandungan omega-3 dan asam amino yang cukup tinggi. Salmon mengandung dua jenis omega-3, yaitu DHA dan EPA yang bagus untuk kecerdasan otak si Kecil.

  3. Ikan lele

    Lele adalah salah satu pilihan termurah untuk mendapatkan nilai gizi tinggi dari makanan rendah kalori. Ikan lele cocok untuk dijadikan sebagai menu MPASI si Kecil karena memiliki kandungan protein dan lemak yang cukup tinggi. Ada banyak nutrisi yang terkandung dalam 100 gram ikan lele, yaitu:

    • Energi: 372 kalori
    • Protein: 7,8 gram
    • Lemak: 36, 3 gram
    • Kalsium: 289 mg
    • Fosfor: 295 mg
    • Zat besi: 5,3 mg

    Ikan yang bagus untuk MPASI ini juga mengandung nutrisi penting seperti vitamin B12, protein, omega-3, dan kolin sekaligus. Berdasarkan penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Nutrients disebutkan bahwa kolin dapat membantu meningkatkan kemampuan belajar serta daya ingat si Kecil.

  4. Ikan nila

    Ikan nila bagus untuk MPASI - ibudanbalita

    Tak hanya jenis ikan laut saja yang masuk dalam daftar ikan yang bagus untuk MPASI, melainkan juga ikan air tawar seperti ikan nila. Banyak orang yang menyukai ikan nila karena harganya yang relatif terjangkau dan rasanya yang tidak terlalu amis.

    Kandungan merkurinya yang rendah menjadikan ikan nila termasuk salah satu jenis ikan yang bagus untuk MPASI. Dalam 100 gram ikan nila memiliki banyak kandungan nutrisi, di antaranya:

    • Energi: 96 kalori
    • Protein: 20,08 gram
    • Lemak: 1,7 gram
    • Kalium: 302 mg

    Ikan nila juga mengandung banyak jenis vitamin dan mineral di dalamnya. Ikan air tawar ini kaya akan niasin, vitamin B12, fosfor, selenium, dan potasium.

  5. Ikan patin

    Jenis ikan yang bagus untuk MPASI ini merupakan sumber vitamin B12 yang dapat membantu tubuh menjaga fungsi saraf dan sel darah. Ikan patin juga memiliki kandungan asam lemak omega-3 yang bagus untuk kesehatan otak, jantung, sistem kekebalan, dan penglihatan si Kecil.

    Berdasarkan Data Komposisi Pangan Indonesia, 100 gram ikan patin memiliki kandungan sebagai berikut:

    • Energi: 132 kalori
    • Protein: 17 gram
    • Lemak: 6,6 gram
    • Kalsium: 31 mg
    • Fosfor: 173 mg
    • Zat besi: 1,6 mg
  6. Ikan teri

    Meski memiliki rasa yang asin, ternyata teri termasuk jenis ikan yang bagus untuk MPASI. Ini karena ikan teri memiliki kadar merkuri yang rendah. Berikut ini kandungan nutrisi dalam 100 gram ikan teri segar berdasarkan Data Komposisi Pangan Indonesia:

    • Energi: 74 kalori
    • Protein: 10,3 gram
    • Lemak: 1,4 gram
    • Kalsium: 972 mg
    • Fosfor: 253 mg
    • Zat besi: 3,9 mg

    Untuk mengurangi rasa asin pada ikan teri, Ibu bisa merendamnya dengan air hangat terlebih dahulu sebelum diolah menjadi menu MPASI. Selain bergizi, ikan teri juga cocok untuk menambah rasa makanan si Kecil.

  7. Ikan kembung 

    Jenis ikan yang bagus untuk MPASI ini dianggap sebagai salah satu ikan yang paling bergizi. Ikan kembung merupakan sumber protein yang sangat baik, vitamin B2, B3, B6, dan B12, dan vitamin D.

    Dagingnya juga penuh dengan mineral seperti tembaga, selenium, dan yodium. Beberapa ikan kembung juga mengandung zat besi dan vitamin B1 dalam jumlah yang baik. Dalam 100 gram ikan kembung memiliki kandungan sebagai berikut:

    • Energi: 125 kalori
    • Protein: 21,3 gram
    • Lemak: 3,4 gram
    • Kalsium: 136 mg
    • Fosfor: 69 mg
    • Kalium: 245 mg

Baca juga: Bu, Segini Takaran MPASI 6 Bulan Pertama yang Tepat

Cara Mengolah Ikan yang Bagus untuk MPASI Si Kecil

Cara mengolah ikan yang bagus untuk MPASI - ibudanbalita

Setelah mengetahui apa saja jenis ikan yang bagus untuk MPASI si Kecil, kini saatnya Ibu mengetahui cara mengolah ikan yang tepat. Berikut penjelasannya: 

  1. Pilih ikan yang segar

    Pastikan Ibu memilih ikan yang masih segar dan kualitasnya masih baik. Ikan segar harus memiliki aroma segar khas lautan. Ikan yang masih segar juga akan mengeluarkan bau amis yang normal.

    Sebab, bau amis ikan yang segar pasti berbeda dengan ikan yang sudah dalam kondisi tidak bagus. Hindari memilih ikan yang mengeluarkan bau amis, seperti bau ikan busuk. 

  2. Cuci ikan hingga bersih

    Ibu juga perlu mencuci ikan yang bagus untuk MPASI hingga benar-benar bersih. Seperti yang diketahui, daya tahan tubuh dan pencernaan bayi masih belum bekerja dengan optimal. Oleh karena itu, semua jenis makanan harus dicuci bersih untuk menghilangkan kuman dan bakteri. 
  3. Buang sisik dan duri ikan

    Ini merupakan bagian terpenting saat mengolah ikan untuk MPASI si Kecil. Jangan sampai ada sisik, sirip, dan duri yang masih tertinggal ya, Bu, karena bisa menyebabkan si Kecil tersedak. Duri ikan juga bisa tersangkut di tenggorokan si Kecil.
  4. Masak hingga matang dan lunak

    Ibu bisa mengolah ikan untuk MPASI dengan cara dikukus, direbus, dan ditumis hingga matang dan lunak. Hindari menyajikan ikan dalam keadaan mentah karena bakteri yang terkandung di dalamnya dapat mengganggu saluran pencernaan si kecil yang masih berkembang. 

Nah, Bu itulah informasi terkait ikan yang bagus untuk MPASI beserta cara mengolahnya. Meski punya banyak nutrisi, Ibu disarankan untuk tidak memberikan ikan secara berlebihan.

Sebaiknya Ibu menyeimbangkan gizi harian si Kecil dari beragam nutrisi penting lainnya, mulai dari protein, karbohidrat, lemak, serat, serta berbagai vitamin dan mineral yang bisa terkandung di dalam menu MPASI bernutrisi.

Pastikan Ibu juga mengonsumsi makanan bergizi seimbang demi menjaga kualitas ASI yang dibutuhkan oleh si Kecil. Agar produksi ASI meningkat baik dalam jumlah maupun kualitasnya, Ibu harus mendapatkan energi tambahan sebanyak 500 kalori setiap harinya (AKG 2019) begitu juga dengan protein dan nutrisi penting lainnya.

Selain mengonsumsi makanan bergizi, Ibu juga perlu mengonsumsi susu ibu menyusui yang mengandung tinggi DHA untuk mendukung perkembangan otak si Kecil, 9 Asam Amino Esensial (AAE), yaitu protein penting yang tidak dapat diproduksi oleh tubuh dan harus didapat dari makanan setiap harinya untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan si Kecil yang optimal di 1000 Hari Pertama Kehidupannya serta 9 nutrisi penting lainnya seperti; tinggi asam folat, omega 3 (ALA), Omega 6 (LA), tinggi zat besi, serat pangan inulin, tinggi vitamin C, protein, tinggi kalsium dan tinggi seng untuk menjaga kesehatan dan daya tahan tubuh Ibu selama periode menyusui dan mendukung produksi ASI.

Frisian Flag PRIMAMUM adalah susu ibu menyusui untuk dukung si Kecil tumbuh cermat dan imunitas kuat dengan tinggi DHA, dan 9 Asam Amino Esensial (AAE) serta 9 nutrisi penting untuk kebaikan Ibu dan si Kecil selama periode menyusui. Dua gelas Frisian Flag PRIMAMUM mengandung energi sebanyak 360 kalori, DHA 68 mg, protein 18 gram dan 9 nutrisi penting lainnya dalam jumlah yang disesuaikan dengan tambahan nutrisi yang dibutuhkan ibu selama menyusui si Kecil. Frisian Flag PRIMAMUM tersedia dalam rasa cokelat yang lezat, tidak membuat enek atau mual serta enak disajikan dalam kondisi hangat maupun dingin.

Namun jika Ibu atau si Kecil mengalami kondisi yang tidak memungkinkan pemberian ASI, Ibu bisa memberikan susu pendamping ASI sesuai dengan anjuran tenaga kesehatan ya Bu. Pastikan Ibu memilih susu yang mengandung 9 protein asam amino esensial lengkap dan tinggi DHA, karena protein adalah komponen yang penting untuk mendukung tumbuh dan kembang bayi ya, Bu! 

Dalam mencukupi kebutuhan gizi harian si Kecil secara tepat, ada baiknya Ibu menggunakan fitur Kalkulator Gizi dari Akademi Keluarga Prima. Pemberian gizi yang tepat dan adekuat sangat berpengaruh terhadap tumbuh kembang si Kecil. Jadi, langsung cobain fiturnya sekarang juga ya, Bu.

Jangan lupa registrasikan data Ibu untuk informasi dan fitur lengkap seputar kehamilan dan tumbuh kembang si Kecil dari Ibu dan Balita. Selain itu, dengan registrasi Ibu juga dapat memperoleh poin yang akan bisa ditukarkan dengan hadiah dan promo yang menarik. Daftar sekarang di sini ya!

Konsultasi Gratis dengan Ahli Gizi

Data Ibu

Hanya boleh berupa huruf

Format nomor handphone 08xxxxxxxxxx

  • Password harus memiliki minimal 8 karakter
  • Password harus memiliki setidaknya 1 huruf besar
  • Password harus memiliki setidaknya 1 huruf kecil
  • Password harus memiliki setidaknya 1 angka
  • Password harus memiliki setidaknya 1 karakter khusus (misalnya ., *, !, ? atau semacamnya)

Data Anak

Silakan isi data anak atau anak yang termuda.