FOS & GOS

FOS (Frukto Oligosakarida) dan GOS (Galakto Oligosakarida) adalah 2 jenis oligosakarida yang merupakan salah satu jenis prebiotik yang terdapat di ASI. Oligosakarida sendiri adalah sejenis karbohidrat yang secara selektif di metabolisme di usus besar sehingga mampu meningkatkan jumlah bakteri baik secara alami di dalam saluran cerna.

Tidak dicerna oleh enzim manusia. Menjadi makanan bagi bakteri baik sehingga jumlah bakteri baik meningkat

Dengan meningkatnya pertumbuhan bakteri baik, maka fungsi saluran cerna pun semakin sehat. Pada saluran cerna, terdapat 80% dari sistem imunitas tubuh anak.

Uji klinis terhadap 1600 bayi menunjukkan bahwa komposisi FOS:GOS 1:9 dengan kadar yang signifikan (FOS 0.08gr/100 ml : GOS 0.7 gr/100ml) dapat membantu menjaga kesehatan sistem pencernaan.