Bu, beberapa waktu yang lalu, teman lama saya berkunjung ke rumah. Ia datang bersama anak laki-lakinya yang berusia lima tahun. Awalnya, saya sempat kaget melihat mereka berdua datang berboncengan dengan sepeda motor. “Wah, apa tidak berbahaya, ya?” pikir saya saat itu.

Banner Register
Banner AKP
Banner Register

Sepeda motor memang alternatif yang cukup praktis untuk berkendara di jalan raya, Bu. Keuntungan seperti hemat bahan bakar, hemat waktu, hingga terhindar dari kemacetan bisa kita dapatkan kalau memilih kendaraan ini. Namun, tentu kita perlu mempertimbangkan berbagai faktor sebelum memutuskan membawa si Kecil sebagai penumpang di atas sepeda motor.

Nah, setelah mengobrol sedikit, teman saya akhirnya bercerita bahwa ia pun tadinya tak berani membawa si Kecil berkendara dengan sepeda motor. Namun, setelah mengetahui langkah-langkah keamanan untuk melindunginya, ia pun jadi percaya diri untuk memboncengnya ke berbagai tempat. Sebenarnya apa saja faktor keamanan yang mesti diperhatikan, ya? Kita simak bersama yuk, tips aman berkendara sepeda motor bersama si Kecil!

  • Siapkan

Bu, pastikan si Kecil selalu mengenakan helm ketika berkendara, ya. Pilihlah helm khusus anak dan pastikan ia menggunakan helm dengan benar sebelum berkendara. Selalu kencangkan tali pengait di helm meskipun ia merengek tidak betah. Berikan pengertian padanya bahwa memakai helm adalah syarat utama saat berkendara dengan sepeda motor.

  • Kenakan Atribut yang Tepat

Supaya terlindung darihembusan angin yang kencang, Ibu sebaiknya memakaikan jaket dan celana panjang padanya. Selain terhindar dari angin, menggunakan jaket dan celana panjang sekaligus melindunginya dari paparan sinar matahari. Pilih juga sepatu yang nyaman dipakai supaya kakinya dapat menginjak pijakan kaki dengan baik.

Artikel Sejenis

  • Atur

Hindari membonceng si Kecil di bagian depan motor. Risiko cedera padanya akan lebih besar jika terjadi kecelakaan lalu lintas. Selain itu, aturlah posisi duduknya hingga ia merasa nyaman. Saat ini, sudah ada sabuk pengaman untuk membonceng si Kecil lho, Bu. Sabuk pengaman bisa membuat kita lebih tenang ketika berkendara, karena ia akan duduk terikat dengan tubuh Ibu. Kemungkinan berbahaya seperti terjatuh dari atas motor pun bisa dihindari.

  • Ingatkan si Kecil untuk Berpegangan

Meskipun sudah menggunakan sabuk pengaman, sebaiknya ingatkan si Kecil untuk selalu berpegangan pada bagian pinggang Ibu. Selain meningkatkan pengamanan, dengan mengingatkan pentingnya berpegangan setiap akan berkendara, si Kecil akan selalu waspada di atas sepeda motor.

  • Patuhi Aturan

Hal yang paling penting tentu adalah berkendara sambil mematuhi peraturan lalu lintas ya, Bu. Jika Ibu sudah memberinya contoh yang baik dan benar sejak dini, maka si Kecil perlahan akan memahami pentingnya keamanan dan keselamatan dalam berkendara di jalan raya.

Kewaspadaan dan kesadaran kita untuk berkendara dengan baik tentu akan membuat perjalanan bersama si Kecil lebih aman dan nyaman. Selain itu, kita pun bisa lebih tenang setiap kali memboncengnya dengan sepeda motor. Selamat berkendara dengan si Kecil! Hati-hati di jalan ya, Bu. 

Konsultasi Gratis dengan Ahli Gizi

Data Ibu

Hanya boleh berupa huruf

Format nomor handphone 08xxxxxxxxxx

  • Password harus memiliki minimal 8 karakter
  • Password harus memiliki setidaknya 1 huruf besar
  • Password harus memiliki setidaknya 1 huruf kecil
  • Password harus memiliki setidaknya 1 angka
  • Password harus memiliki setidaknya 1 karakter khusus (misalnya ., *, !, ? atau semacamnya)

Data Anak

Silakan isi data anak atau anak yang termuda.