Jagung adalah jenis karbohidrat yang mudah ditemukan. Selain lezat, manfaat jagung untuk Ibu hamil ada banyak dan sangat sayang untuk dilewatkan.
Tanaman pangan yang bisa digunakan sebagai pengganti nasi ini ternyata kaya akan nutrisi yang baik untuk kesehatan Ibu hamil dan janin. Hal ini tentu sejalan dengan anjuran bagi setiap Ibu hamil untuk makan makanan yang bernutrisi, sehingga jagung bisa jadi salah satu pilihannya.
Pastikan jagung yang akan Ibu konsumsi sudah dimasak dengan baik ya. Bisa direbus, dikukus, diolah menjadi sup atau jadi pelengkap dalam salad bersama sayuran favorit Ibu lainnya sehingga manfaat jagung untuk Ibu hamil bisa lebih optimal didapatkan.
Sebelum memahami setiap manfaat jagung untuk Ibu hamil, mari cari tahu dulu kandungan nutrisi yang ada di dalamnya.
Kandungan Nutrisi Jagung

Menurut penelitian, di dalam 100 gram jagung terdapat nutrisi
- 3,4 gram protein
- 21 gram karbohidrat
- 4,5 gram gula
- 2,4 gram serat
- 1,5 gram lemak
Seperti jenis biji-bijian lainnya, jagung punya karbohidrat sebagai unsur utamanya. Selain itu jagung juga mengandung serat dan juga protein.
Namun tetap ya Bu, untuk mendapatkan manfaat jagung untuk Ibu hamil tentu mengonsumsinya dalam jumlah yang tepat. Jangan berlebihan atau karbohidratnya dapat meningkatkan tingkat gula darah. Konsumsi dalam jumlah yang tepat dan teknik memasak yang baik untuk Ibu hamil.
Manfaat Jagung untuk Ibu Hamil
Setelah memahami kandungan nutrisi di dalamnya, berikut ini adalah beberapa manfaat jagung untuk Ibu hamil yang bisa Ibu pertimbangkan agar tidak dilewatkan demi kesehatan Ibu dan janin:
-
Sumber energi
Manfaat jagung untuk Ibu hamil yang ini tentu berkaitan dengan kandungan karbohidrat yang ada di dalamnya. Karena karbohidrat yang ada di dalam jagung termasuk dalam golongan karbohidrat kompleks sehingga baik untuk memenuhi kebutuhan energi Ibu yang dibutuhkan selama masa kehamilan.
-
Menjaga kesehatan mata
Jagung memiliki antioksidan yang tinggi dibandingkan jenis biji-bijian lainnya. Jenis antioksidan di dalam jagung adalah luetin dan zeaxanthin yang bisa meningkatkan penglihatan bayi di dalam kandungan.
Selain antioksidan, jagung juga mengandung beta karoten yang membantu produksi vitamin A sehingga salah satu manfaat jagung untuk Ibu hamil adalah menjaga kesehatan mata dan kualitas penglihatan Ibu.
-
Meredakan morning sickness
Karena vitamin B kompleks dan folat yang terkandung di dalamnya, manfaat jagung untuk ibu hamil dapat mencegah hingga meredakan gejala morning sickness yang dialami oleh beberapa Ibu hamil yang biasanya terjadi di trimester awal.
-
Mencegah bayi lahir cacat
Manfaat jagung untuk Ibu hamil yang karena kandungan folat dan zat besi yang ada di dalamnya. Nutrisi ini bisa mencegah Ibu mengalami anemia pada Ibu hamil sekaligus mencegah bayi terlahir cacat seperti; bibir sumbing, cacat tabung saraf bahkan kelainan jantung.
-
Mengatasi kram kaki
Kandungan tiamin di dalam jagung punya peran yang penting untuk fungsi otot dan sistem saraf. Selain itu, manfaat jagung untuk Ibu hamil ini karena adanya kandungan kalium yang bisa mengendalikan kontraksi otot, menghantarkan sinyal saraf dan menjaga tekanan darah selalu stabil. Karena hal inilah manfaat jagung untuk ibu hamil dapat meredakan nyeri atau kram kaki yang dialami di masa kehamilan.
-
Mengatasi sembelit
Sembelit adalah salah satu gejala kesehatan yang dialami oleh Ibu hamil. Kandungan serat di dalam jagung tentu bisa membantu melancarkan sistem pencernaan. Sehingga karena hal itu manfaat jagung untuk ibu hamil dapat mencegah hingga mengatasi sembelit.
-
Mengoptimalkan tumbuh dan kembang janin
Kandungan protein yang ada di jagung tidak hanya bermanfaat untuk Ibu hamil tapi juga untuk janin di dalam kandungan. Karena kandungan protein, manfaat jagung untuk ibu hamil adalah berperan untuk menyusun sel dan jaringan tubuh janin. Protein juga bisa mencegah janin lahir prematur dan atau lahir dengan berat badan rendah.
-
Meningkatkan daya tahan tubuh
Beta karoten yang membantu produksi vitamin A di dalamnya, menambah manfaat jagung untuk Ibu hamil dalam hal imunitas. Apalagi di masa kehamilan sering kali Ibu hamil membutuhkan sistem imunitas yang lebih tinggi dari pada sebelum hamil. Sehingga manfaat jagung untuk ibu hamil ini berguna untuk meningkatkan daya tahan tubuhnya lebih kuat.
Itulah sejumlah manfaat jagung untuk Ibu hamil. Setelah membaca informasi ini, Ibu bisa masukkan jagung dalam pilihan bahan makanan bernutrisi sebagai asupan yang baik di masa kehamilan. Sebab, asupan nutrisi yang sehat ini tidak hanya menjaga kesehatan Ibu hamil namun berperan penting juga untuk mengoptimalkan tumbuh kembang bayi di dalam kandungan.
Seimbangkan juga dengan olahraga dan istirahat yang cukup untuk mencapai kondisi kehamilan yang prima. Jika perlu, Ibu perlu tambahkan asupan nutrisi pendukung untuk mengoptimalkan pemberian nutrisi bagi janin.
Susu Frisian Flag PRIMAMUM bisa menjadi pilihan asupan nutrisi pendukung selama kehamilan karena mengandung 9 asam amino esensial (9AAE) yang lengkap dan 9 nutrisi penting lainnya untuk kebaikan Ibu dan si Kecil.
Susu ini juga diperkaya dengan tinggi asam folat, omega 3 (ALA), omega 6 (LA), serta tinggi DHA untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan sel otak si Kecil. Susu ini juga mengandung tinggi zat besi, tinggi zinc, tinggi vitamin c dan sumber serat pangan inulin untuk mendukung daya tahan tubuh Ibu dan si Kecil.
Frisian Flag PRIMAMUM termasuk susu dengan harga ekonomis dengan nutrisi lengkap yang dapat dikonsumsi oleh ibu hamil dan menyusui. Tersedia dalam rasa cokelat yang lezat dan tidak membuat Ibu merasa enek atau mual.
Frisian Flag PRIMAMUM mengandung 180 kalori dan 9 gram protein dalam 1 gelasnya. Dengan mengonsumsi 2x sehari, Ibu sudah bisa mendapatkan 15% asupan energi dari Frisian Flag Primamum. Apalagi rasa cokelatnya lezat dan tidak bikin enek sehingga bisa membantu Ibu memenuhi kebutuhan gizi hariannya.
Jika Ibu sudah mengetahui beragam manfaat jagung untuk Ibu hamil, Ibu juga perlu cari tahu informasi tentang kehamilan, serta hal-hal lain yang sangat berpengaruh terhadap kesehatan. Nah, Ibu tidak perlu khawatir karena Kamus Kehamilan dari Akademi Keluarga Prima bisa memudahkan Ibu memantau kondisi janin, hal-hal yang dianjurkan dan dilarang selama hamil, serta informasi penting lainnya. Yuk, langsung coba fiturnya di sini.