Yuk, atasi rasa lelah dengan menyantap aneka camilan sehat ini.
JERUK, selain meningkatkan daya tahan tubuh, vitamin C pada jeruk membantu redakan stress dengan mengembalikan tekanan darah ke level normal.
UBI, dapat meningkatkan asupan karbohidrat untuk mengatasi stres berat yang sedang Anda alami.
APRIKOT KERING, kaya magnesium yang merupakan pengusir stres.
ALPUKAT, lemak tak jenuh dan potasiumnya membantu mengurangi tekanan darah.
SAYURAN HIJAU, merupakan sumber vitamin yang membantu “mengisi” kembali tubuh saat lelah.
BIT, para ilmuwan menemukan bahwa jus bit dapat menurunkan tekanan darah tinggi sama seperti obat-obatan konvensional. Selain itu, bit kaya akan zat besi, asam folat dan antioksidan yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh.