Bahan:

200 gr daging ikan tenggiri (dari sekitar 500 gr ikan tenggiri mentah)
1 papan petai, iris-iris
1 buah cabai merah, iris halus
10 lembar daun salam
Lengkuas, iris-iris
10 buah cabai rawit
150 ml santan kental
2 butir telur, dikocok
Daun pisang untuk membungkus



Bumbu Halus:

2 siung bawang merah besar
2 siung bawang putih
Garam dan gula pasir secukupnya
Bumbu penyedap bila suka



Cara Membuat:

Ikan tenggiri dibersihkan, lalu kukus sampai matang. Ambil dagingnya dan suwir-suwir, buang durinya dengan menggunakan dua buah garpu
Campurkan bumbu halus dengan cabai merah
Tambahkan telur kocok ke dalam campuran bumbu halus, kemudian tambahkan petai dan santan. Aduk rata semua bahan dengan daging ikan yang sudah disuwir
Bagi adonan menjadi 10 bagian, setiap bagian dibungkus dengan daun pisang dan masing-masing diberi sebuah cabai rawit, selembar daun salam dan irisan lengkuas
Kukus selama kurang lebih 15 menit