lapar yang muncul sebelum tidur memang cukup menganggu. Kita pun cenderung asal menyantap makanan yang serba instan. Alhasil, diet yang sudah dijalankan berbulan-bulan pun tidak ada hasilnya.
Agar diet tidak sia-sia, hindari menyantap makanan berikut ini sebelum tidur:
1. Snack ringan yang banyak mengandung MSG (Pringles, Lays, Chitato, Chiki, Taro,dll). Rasanya memang menggemaskan, sekali ambil dijamin akan berkelanjutan sampai ludes. Kalau napsu makan yang semakin menggila itu tidak dihentikan, tahu donk akibatnya? Selain obesitas menunggu, juga sariawan dan sakit tenggorokan.
2. Roti. Terlihat seperti makanan kecil, namun roti mengandung karbohidrat dan gula yang cukup tinggi, apalagi kalau kamu menyantap 2 potong roti tawar yang diselipkan telur/sosis, keju, dan saos mayonesse. Roti cocok dikonsumsi sebagai sarapan, bukan malam hari menjelang tidur.
3. Biskuit. Gula dan karbohidrat yang terkandung juga akan membantu tumpukan lemak di tubuhmu.
4. Mi instan. Ini dia penyebab obesitas utama di kalangan anak kos-an. Karena pembuatannya mudah, aroma dan rasanya pun sudah tidak diragukan lagi sejak puluhan tahun yang lalu.
5. Sereal atau susu full cream. Bagi yang memang ingin menambah berat badan, susu yang diminum sebelum tidur akan membantu mengatasi stres dan membuat tubuh lebih rileks, namun sebaiknya hindari jika kamu tidak ingin menjadi obesitas.
Sebaiknya pilih susu rendah lemak, roti gandum, atau buah-buahan yang banyak mengandung air seperti apel, tomat, jeruk yang terbukti sangat jauh lebih mengenyangkan dan menyehatkan. Selamat tidur!
Semoga berguna