Pisang memang memiliki banyak manfaat, di antaranya mampu dengan mudah diserap tubuh dan mengembalikan energi puncak yang memakannya, bagi ibu hamil yang mengkonsumsinya, sangat bermanfaat dalam penyembuhan anemia, menurunkan tekanan darah, tenaga untuk berpikir, dan kaya serat sehingga baik untuk diet. Kandungan buah pisang sangat banyak, terdiri dari vitamin, mineral, karbohidrat, serat, lemak, protein, dan lainnya, sehingga jika Anda hanya mengkonsumsi buah pisang, minimal gizi Anda sudah tercukupi.

Jika Anda memiliki waktu luang, cobalah berikan cemilan yang bergizi dan sehat untuk anak Anda. Bila Anda ingin mencoba membuatkan cemilan dari bahan pisang, maka Anda dapat melakukannya dengan sangat mudah. Pisang dapat diolah menjadi berbagai macam makanan, dan kali ini Anda dapat mencoba resep Pisang Coklat sebagai dessert atau bisa juga dijadikan cemilan untuk anak dan keluarga Anda. Mengapa pisang coklat ? Pisang coklat bisa dijadikan cemilan yang sehat karena mengandung banyak vitamin dan kandungan lainnya yang dapat dikonsumsi kapan saja. Namun, bila Anda ingin memberikan cemilan yang berbeda di siang hari yang panas untuk anak Anda, cobalah buatkan pisang coklat yang menarik perhatian sang anak.

Berikut beberapa bahan yang dibutuhkan :
3 buah pisang
6 stik es krim
2 coklat batangan ukuran 1-1/2 ons
Satu sendok makan potongan kacang, sereal, parutan kelapa

Cara mengolahnya :
Kupas kulit pisang dan bersihkan dari serat-serat yang menempel. Potong pisang menjadi dua bagian lalu masukkan stik es krim di tiap masing-masing potongan pisang. Tutupi pisang dengan pembungkus plastik lalu bekukan dalam freesher sekitar tiga jam.
Taruhlah potongan coklat ke mangkuk khusus seperti microwave dan masaklah dengan temperatur tinggi selama dua menit, sampai coklat meleleh. Anda juga dapat mencairkan coklat batang di panci dengan menggunakan kompor.
Setelah coklat meleleh, masukkan kacang, sereal atau kelapa. Lalu aduk sampai rata.
Oleskan coklat cair secara rata pada pisang yang membeku menggunakan pisau mentega, kemudian bekukan kembali dan taruhlah pisang yang telah diolesi coklat di piring.

Pisang coklat ini siap dihidangkan untuk anak dan keluarga Anda. Resep ini dapat dijadikan untuk 6 stik pisang coklat.