Mungkin banyak diantara para bunda yg sekarang putra putrinya sebentar lagi memasuki usia SD, sudah cari sekolah yang tepat buat anak? Berikut sedikit info semoga berguna buat bunda2...kemampuan apa saja yang perlu dimiliki anak saat mau masuk SD?

Saat masuk usia 6th (usia masuk SD) sebaiknya anak sudah memiliki kemampuan sebagai berikut:

• Mampu membedakan bentuk geometri (segitiga, segi empat, lingkaran, dsb).

• Sudah bisa mengingat fakta ataupun detil.

• Mampu menyebutkan angka dan memahami konsep dasar bilangan.

• Sudah lancar menyebutkan huruf, dan mengenali bentuk melalui bunyinya.

• Lebih bisa mengikuti instruksi.

• Ia sudah mampu memusatkan perhatian dalam rentang waktu sekitar 6 menit.

• Tak hanya mampu untuk berinteraksi secara aktif dengan teman sebaya, tetapi juga mampu berinteraksi dengan orang dewasa lain. Ia tak lagi takut atau malu dengan orang dewasa yang ditemuinya.

• Mampu mengembangkan sikap kerja dan paham terhadap tugas dan kewajibannya, seperti mengerjakan PR.

Yukkk cari tau apakah putra putri kita telah memiliki kemampuan2 tsb diatas?