bunda udah tau bedanya miom dengan kista? saya punya info sederhana mengenai hal tersebut. Kista aja dulu yaa..

kista tuh sebenernya tumor jinak yang berisi cairan dan terbungkus selaput serta jaringan seperti daging yang biasanya "bersemayan" di rahim, indung telur, vagina, bahkan di bagian luar vagina, tetapi bisa juga tumbuh di gusi!!! diduga penyebabnya adalah paparan zat karsinogenik terutama yang sifatnya zat kimia.
tanda seseorang mengidap kista dapat diperhatikan melalui gejalanya, diantaranya nyeri saat haid dan di bagian perut bawah, trus sering ngerasa pengen buang air atau BAB, dan terdapat benjolan di perut saat diraba ketika sudah memasuki stadium lanjut. tetapi ada juga yang tidak menimbulkan nyeri sama sekali lho bun.
ada kista yang sifatnya jinak, jenis ini akan mengempis dengan sendirinya setelah 2 atau 3 bulan kemudian. tetapi ada juga kista yang hanya bisa diatasi dengan tindakan operasi. sebetulnya kista relatif mudah diangkat dan tidak membahayakan kesehatan penderitanya. jadi jangan terlalu parno ketika diketahui mengidap kista karena kista relatif mudah diatasi ^_^