Siapa bilang belajar berjalan itu sulit? Jika setiap bayi sudah bisa berbicara, mereka pasti akan berkata, “Berjalan itu mudah, Ma! Yang susah itu awalnya saja.”

Ya, selalu ada yang pertama untuk segala sesuatu. Termasuk untuk berjalan. Masih ingat betapa senangnya Anda saat melihat kaki-kaki mungil si kecil pertama kali bisa menapak dengan stabil, alias berdiri tanpa jatuh? Nah, sekarang waktunya belajar berjalan. Dari berbagai studi yang telah dilakukan, kebanyakan bayi mulai merangkak pada usia 8 bulan. Kemudian berangsur-angsur otot bayi mulai kuat yang juga diikuti koordinasi saraf motoriknya juga semakin baik. Usia 9-12 bulan adalah saat pertama bayi biasanya mulai melangkah pertama kali. Kemudian, dia sudah akan menjadi pejalan yang lihai di usia 14-15 bulan. Ingin menyiapkannya belajar berjalan? Cek dulu beberapa hal di bawah.

- Amankan lingkungan sekitar rumah dari barang-barang yang bisa membahayakan si kecil saat belajar berjalan. Cek sudut meja yang tajam, lantai yang tidak rata, tangga, barang-barang yang bisa dengan mudah jatuh saat dirambati anak, barang yang membuat anak tersandung atau jatuh.
- Begitu anak sudah bisa berdiri sendiri, si kecil akan butuh bantuan untuk kembali ke posisi duduk atau jongkok. Saat dia menangis minta bantuan Anda untuk duduk, ajarkan si kecil untuk menekuk lututnya agar bisa duduk tanpa terjerembap.
- Titahlah dia. Titah ini adalah berdiri di belakangnya, lalu pegang kedua tangannya ke atas dan biarkan dia berjalan tertatih-tatih dengan Anda tetap memegangi tangannya. Selalu awasi dan beradalah di dekatnya, karena jika sudah biasa titah, biasanya si kecil akan berusaha mencoba melangkah sendiri.
- Hindari menggunakan baby walker. Berbeda dengan semasa Anda kecil, kini penggunaan baby walker sudah tidak disarankan lagi. Benda ini meningkatkan risiko anak mengalami cedera karena terjerembap, terjatuh dari tangga saat rodanya meluncur, atau terjepit. Sebagai gantinya, berikan mainan yang bisa didorong sambil berdiri. Ini akan merangsang keseimbangan anak untuk berjalan dan melatih koordinasi tangan-mata.
- Telanjang kaki adalah cara bagus untuk membiarkan bayi belajar berjalan karena tapak kakinya akan bersentuhan langsung dengan lantai sehingga dia bisa meningkatkan keseimbangan dan koordinasi saraf motorik kasarnya.
- Saat membimbingnya berjalan, pastikan langkah Anda tidak terlalu cepat baginya. Berjalan-jalanlah di sekitar rumah. Untuk sementara, sebelum dia benar-benar sudah lihai berjalan, hindari taman bermain, kolam apapun, jalanan berbukit yang tidak rata, ataupun membawanya masuk ke toko pecah belah saat ke mall