Aisy-ku,21 bulan, senang sekali makan buah2an. Yang paling disukainya adalah semangka. Dia juga suka makan jambu biji karena banyak di rumah pengasuhnya. Sebelum dimakannya buah2 tersebut selalu saya bersihkan, tapi kadang dia tidaksabar menunggu saya membuang semua bijinya.
Yang ingin saya tanyakan, bahaya kah apabila anak tertelan biji semangka ato biji jambu(biji yang kecil-kecil)?