Agar Kakak Beradik Tidak Bertengkar
oleh Seseorang, 16 Tahun Yang Lalu
Bunda semuanya, ada yang punya tips ga, bagaimana agar dua kakak beradik tidak sering bertengkar?
Dua anak lelaki saya, Syahid (4,3 thn) dan Jihad (2,4 thn) rasanya Seringkali bertengkar, terutama ketika bermain dan berebut mainan. padahal mereka punya mainannya sendiri-sendiri. Pertengkaran mereka memang tidak pernah berlebihan dan wajar-wajar saja, tapi karena seringnya suka membuat saya jengkel juga.
Ada yang mau sharing pendapat, please!
Ada 3 komentar pada diskusi ini
15 Tahun Yang Lalu
Karena sudah cukup besar, Bunda tak harus selalu menanggapi pertengkaran anak-anak. Selama Bunda masih bisa berada di ruang yang berdekatan, Bunda boleh saja hanya bilang semacam ini kepada anak-anak (ini juga yang biasanya saya katakan kepada anak-anak saya ketika mereka sedang bertengkar), ”Kalian sedang berebut mainan? OK, selamat berebut. Kalau kalian perlu Bunda, Bunda ada di dapur.” Ya betul, tinggalkan saja mereka berdua – tapi tentunya masih dalam jangkauan pendengaran. Ketika pertengkaran terdengar semakin dahsyat, Bunda boleh berada di sampingnya hanya untuk menjaga jangan sampai ada yang memukul atau mencelakai saudara kandungnya. Ajarkan anak kalau marah mengatakan, ”Aku marah!” dan bukannya memukul. Kalau sampai ada yang memukul, dia diminta minta maaf kepada yang dipukul.
Bunda, pertengkaran anak punya manfaat lho. Anak bisa belajar bernegosiasi, persuasi, mengalah, menang tanpa sombong, dll. Memang semua ketrampilan ini tak akan bisa dicapai dalam waktu singkat, butuh waktu tahunan, dan pertengkaran antar saudara – sepanjang ortu tak terlalu ikut campur – adalah cara untuk mempercepat mencapai ketrampilan ini. Bunda memang perlu ketegaran lebih kuat, untuk bisa duduk tenang tanpa melerai ataupun tanpa memaksa salah satu dari mereka mengalah. Memang sulit, tapi harus dicoba. Semoga sukses!
16 Tahun Yang Lalu
thx. sarannya!
16 Tahun Yang Lalu