Kabnyakan para bunda terlihat Bingung..Kawatir..saat anak'a susah makan..
Nah ini ada tips'a bunda..smoga bermanfaat ya..

Menghadapi anak yang susah makan bukan masalah baru untuk para orang tua. Tapi jangan jadikan jam makan bagaikan neraka bagi si anak. Mungkin cara berikut bisa membantu anak melahap makanan yang disajikan oleh Anda.

1.

Jadikan anak Anda seorang Chef handal. Minta tolong pada anak untuk membantu Anda di dapur. Sekadar merobek daun selada atau mengaduk-aduk bumbu, itu cukup untuk si kecil !
2.

Ajak anak berbelanja ke supermarket tiap bulannya. Minta dia mengambil bahan makanan atau bumbu dapur di rak supermarket.
3.

Ajak anak Anda ke pasar tradisional. Walau mungkin nanti akan mengomel karena jalan an yang kotor, setidaknya anak Anda mengetahui kalau wortel sebenarnya memiliki daun yang cukup panjang sebelum mereka dipangkas saat masuk ke supermarket.
4.

Rayakan hari raya dari berbagai negara dan sajikan makanan khas dari negara-negara tersebut. Misalkan: Chinese New Year dengan Ayam Kecap-nya. Thanksgiving dengan roasted Kalkun-nya. Cinco de Mayo dengan khas Meksiko, dll...
5.

Biasanya anak sangat suka roti. Perkenalkan macam-macam roti dari berbagai belahan dunia Seperti: Pita Bread dari Timur Tengah, Lavash Bread dari Lebanon, Chapatis dari India, Breadsticks dari Italia, Baguettes dari Prancis, dll...

_melindacare_