Bayi yang terlahir prematur memang akan memiliki kondisi yang berbeda dibandingkan dengan bayi yang terlahir normal. Dikarenakan usia kelahiran bayi prematur belum matang, maka organ-organ tubuhnya pun belum berkembang dengan sempurna. Hal ini dapat berpengaruh pada kesehatan serta proses tumbuh kembangnya.

Banner Register
Banner AKP
Banner Register
Banner Pop Up

Untuk mengetahui tahap tumbuh kembang bayi prematur, Ibu perlu memahami dengan benar tanggal kelahiran bayi, baik tanggal perkiraan kelahiran normal dan tanggal resmi kelahirannya. Hal ini dibutuhkan untuk menentukan usia koreksi bayi secara tepat guna menyetarakan tumbuh kembangnya hingga usia 2 tahun dengan bayi normal. Berikut ini ada milestones bayi prematur untuk membantu Ibu memantau tumbuh kembangnya:

Baca Juga: Rekomendasi Nama Bayi Laki-laki Beserta Artinya

Usia 2 Bulan

Pada usia 2 bulan, bayi yang terlahir prematur akan memiliki tahap perkembangan sebagai berikut:

Kemampuan Motorik

Artikel Sejenis

  • Mulai mampu mengangkat dada dan kepala ketika tengkurap.
  • Belajar memegang benda di dekatnya.
  • Selalu membuka tangannya.
  • Aktif menggerakkan tangan dan kakinya.
  • Mengontrol kepalanya sedikit dengan bantuan.

Kemampuan Sosial Emosional

  • Menyukai interaksi dengan orang yang sering mengasuhnya, seperti Ibu.
  • Mulai bisa kontak mata lalu tersenyum.

Kemampuan Bahasa

  • Menangis ketika menginginkan sesuatu.
  • Mulai merespons suara, seperti ketika mendengar suara mainan kerincingan.
  • Mengeluarkan suara-suara khas, seperti “ooh” atau “aah”.

Aktivitas

  • Mengeluarkan suara tangisan yang berbeda untuk setiap kebutuhan.
  • Indera penglihatan mulai mampu menatap seseorang atau objek serta mengikuti objek yang bergerak.

Usia 4 Bulan

Menginjak usia 4 bulan, tumbuh kembang bayi prematur meliputi beberapa poin berikut ini, Bu:

Kemampuan Motorik

  • Berusaha menggapai objek tertentu.
  • Mulai mengangkat kepala dan tubuh ketika tengkurap.
  • Ketika tengkurap membuat gerakan seperti akan merangkak.
  • Suka memasukkan tangan ke mulut.

Kemampuan Sosial Emosional

  • Bisa menghibur dirinya sendiri.
  • Suka bercermin dan tersenyum lucu.
  • Makin merasa nyaman dan sering berinteraksi dengan orang tua atau orang yang sering mengasuhnya.

Kemampuan Bahasa

  • Sering tersenyum dan tertawa.
  • Lebih sering bersuara khas dan mengoceh.
  • Merespons suara yang akrab di telinganya dengan memutarkan kepalanya.

Aktivitas

  • Bergerak aktif saat melihat mainan.
  • Memasukkan benda ke mulut.
  • Belajar menggenggam benda yang ada di dekatnya.

Baca juga: Rawat Bayi Lahir Prematur dengan Sesi Baca Buku

Usia 6 Bulan

Usia 6 Bulan - ibudanbalita

Di usianya yang keenam bulan, tumbuh kembang bayi prematur adalah sebagai berikut:

Kemampuan Motorik

  • Memindahkan benda dari tangan satu ke tangan lainnya.
  • Mulai belajar berdiri.
  • Suka menggoyang-goyangkan benda yang ia pegang.
  • Mampu duduk sendiri tanpa bantuan.
  • Berguling sendiri dari posisi tengkurap.
  • Senang memegang dua benda secara bersamaan di kedua tangan.

Kemampuan Sosial Emosional

  • Menunjukkan reaksi saat bertemu dengan orang asing.
  • Suka memperhatikan keadaan di sekelilingnya.
  • Lebih lihai dalam mengungkapkan ekspresi tidak nyaman dan gembira.
  • Lebih peka dengan keberadaan orang tuanya.

Kemampuan Bahasa

  • Makin sering mengoceh.
  • Merespon ketika namanya dipanggil.

Aktivitas

  • Mencari dan memperhatikan objek yang menghilang dari penglihatannya.
  • Memperhatikan gerakan mainan.

Usia 9 Bulan

Memasuki usia 9 bulan, tumbuh kembang bayi prematur meliputi beberapa kemampuan berikut ini:

Kamampuan Motorik

  • Mulai belajar berdiri.
  • Menjumput untuk mengambil benda kecil.
  • Semakin aktif merangkak dan merambat sambil berpegangan pada dinding atau perabot.

Kemampuan Sosial Emosional

  • Mulai memperlihatkan ekspresi cemas ketika ada di dekat orang yang belum dikenal.
  • Suka bermain tepuk tangan dan cilukba dengan semangat.

Kemampuan Bahasa

  • Suka menirukan gerakan dan suara.
  • Mulai mengenali beberapa kata yang kerap ia dengar.
  • Suka mengoceh dengan gabungan bunyi konsonan dan vokal, seperti “mama”, atau “baba”.

Aktivitas

  • Sudah mulai meletakkan dan membalikkan benda.
  • Lebih aktif ketika makan.

Usia 12 Bulan

Usia 12 Bulan - ibudanbalita

Menginjak usia 1 tahun, bayi prematur akan memiliki tumbuh kembang sebagai berikut, Bu:

Kemampuan Motorik

  • Mulai bisa memasukkan benda kecil ke dalam wadah.
  • Mulai belajar melangkah.
  • Belajar membalik halaman buku.
  • Mulai mampu berdiri sendiri tanpa berpegangan.

Kemampuan Sosial Emosional

  • Mulai mau bermain dengan bayi yang sepantaran dengannya.
  • Lebih suka berinteraksi dengan orang tua atau orang yang sering mengasuhnya.

Kemampuan Bahasa

  • Makin banyak berbicara.
  • Belajar menggabungkan gerakan melalui suara.
  • Mulai memahami perintah larangan untuk tidak melakukan sesuatu.

Aktivitas

  • Semakin bisa menguasai keterampilan, seperti makan dan minum sendiri.

Sangat penting untuk terus memantau kondisi dan tumbuh kembang bayi prematur, karena kondisinya lebih rentan dibandingkan dengan bayi yang terlahir normal. Meski begitu, Ibu tetap harus memahami bahwa perkembangan setiap bayi itu berbeda-beda. Tidak menutup kemungkinan bayi prematur bisa lebih cepat berkembang karena ia memang perkembangannya tergolong cepat.

Ibu bisa terus merangsang perkembangan bayi dengan melatih dan memberikan mainan edukatif yang sesuai dengan usianya. Tentunya diperlukan pemberian ASI dan MPASI bergizi yang juga akan mendukung tumbuh kembangnya, Bu. Semoga informasi ini bermanfaat.

Baca Juga: Rekomendasi Nama Bayi Laki-laki Beserta Artinya

Laman Tanya Pakar dapat menjadi tempat untuk Ibu berkonsultasi langsung dengan pakar, termasuk soal tumbuh kembang anak. Untuk bisa menggunakan fitur tersebut, jangan lupa untuk registrasi dulu ya, Bu.

Sumber:

Popmama

Konsultasi Gratis dengan Ahli Gizi

Data Ibu

Hanya boleh berupa huruf

Format nomor handphone 08xxxxxxxxxx

  • Password harus memiliki minimal 8 karakter
  • Password harus memiliki setidaknya 1 huruf besar
  • Password harus memiliki setidaknya 1 huruf kecil
  • Password harus memiliki setidaknya 1 angka
  • Password harus memiliki setidaknya 1 karakter khusus (misalnya ., *, !, ? atau semacamnya)

Data Anak

Silakan isi data anak atau anak yang termuda.