Banyak hal yang bisa Ibu lakukan bersama si Kecil sebelum si Kecil memasuki usia Sekolah. Salah satunya adalah menghabiskan waktu bersama si Kecil dengan bermain. Bermain dengan si Kecil selain bisa menambah erat hubungan Ibu dengan si Kecil, ternyata juga memiliki banyak manfaat untuk perkembangan keterampilan si Kecil. Terutama jika si Kecil sedang berada di usia 3-6 tahun atau sebelum dimulainya pendidikan dasar bagi si Kecil.

Banner Register
Banner AKP
Banner Register

Mengapa bermain penting bagi si Kecil di usia 3-6 Tahun? Perlu Ibu ketahui bermain pada dasarnya merupakan kegiatan yang dilakukan si Kecil secara berulang-ulang untuk mendapatkan kesenangan dan rasa bahagia. Namun ternyata bermain tidak hanya memberikan rasa senang pada si Kecil. Bermain memegang peranan yang penting bagi perkembangan emosi si Kecil. Tidak hanya emosi, perkembangan kognitif dan motorik si Kecil juga akan ikut berkembang sesuai dengan permainan yang dimainkan si Kecil.

Ketika bermain, si Kecil tidak hanya belajar sesuatu yang baru, melainkan mereka juga belajar mempraktikkan serta mengonsolidasikan keterampilan yang baru diperolehnya. Untuk melatih keterampilan si Kecil agar makin berkembang, Ibu bisa mencoba beberapa permainan berikut di rumah bersama si Kecil:

Permainan memindahkan benda berjarak untuk keterampilan motorik kasar dan halus

Keterampilan motorik si Kecil memerlukan stimulus agar perkembangannya menjadi optimal. Salah satu cara yang bisa Ibu lakukan di rumah adalah dengan menggunakan permainan. Ibu bisa mencoba permainan memindahkan benda berjarak. Caranya buat lintasan berupa kotak atau lingkaran kemudian siapkan benda-benda yang akan dipindahkan dari satu sisi ke sisi lainnya, bisa berupa mainan atau boneka milik si Kecil.

Permainan ini akan menstimulus motorik halus si Kecil dengan aktivitas mengambil dan meletakkan benda. Keterampilan motorik kasar si Kecil juga akan terlatih dengan gerakan berjalan atau melompati lintasan yang telah ibu buat. Jangan lupa untuk selalu mendampingi si Kecil dalam permainan ini ya Bu.

Artikel Sejenis

Permainan puzzle dan papan bangun untuk keterampilan mengenal bentuk dan pola

Permainan puzzle dan papan bangun dapat melatih si Kecil menjadi semakin pintar dalam mengenal bentuk dan pola. Ibu bisa menyiapkan puzzle sederhana dengan susunan kurang dari 10 agar si Kecil tidak merasa kesulitan untuk menyusun puzzlenya.

Untuk papan bangun, Ibu bisa menyediakan berbagai jenis bentuk bangun seperti kubus, balok, segitiga, serta tabung. Kemudian ajak si Kecil untuk menyusun bangun-bangun tersebut menjadi bentuk yang diinginkannya. Selain melatih keterampilan mengenal bentuk dan pola, permainan ini juga bisa melatih kreativitas si Kecil lho!

Menggunakan papan gambar dan magnet untuk keterampilan mengenal angka dan huruf

Siapa sangka permainan sederhana papan gambar dan magnet ini bisa menjadi latihan yang tepat untuk keterampilan si Kecil? Dengan menggunakan papan gambar dan magnet, Ibu dan si Kecil bisa bermain sambil belajar lho. Ibu bisa menuliskan angka maupun huruf di papan gambar kemudian si Kecil menempelkan magnet huruf atau angka sesuai dengan yang Ibu Tulis.

Ibu juga bisa meminta si Kecil untuk memilih magnet angka atau huruf sesuai dengan warnanya kemudian meminta si Kecil menempelkannya di papan dan menyebutkan namanya. Jika dilakukan dengan konsisten, permainan ini akan membuat si Kecil semakin pintar mengenal angka dan huruf.

Permainan papan dan kartu untuk keterampilan bahasa

Board game atau permainan papan dan permainan kartu ternyata juga menyimpan manfaat bagi si Kecil lho. Permainan papan dan kartu identik dengan permainan yang menggunakan aturan. Pemain harus menuruti aturan yang telah ditetapkan dan disetujui oleh pemain lainnya.

Untuk melatih keterampilan si Kecil, Ibu bisa memodifikasi permainan papan atau permainan kartu dengan aturan yang telah Ibu buat. Ibu bisa membuat aturan dengan meminta si Kecil untuk bercerita jika mendapatkan giliran atau mendapat kartu tertentu Cara ini tentunya akan melatih si Kecil untuk bercerita sehingga keterampilan berbahasanya akan meningkat. Agar semakin seru, Ibu bisa mengajak teman sebaya si Kecil untuk ikutan bermain ya.

Bermain tidak hanya bisa membuat si Kecil senang menghabiskan waktunya bersama Ibu. Pemilihan permainan yang edukatif dan menarik juga bisa membuat si Kecil belajar dan mengeksplor keterampilan-keterampilan baru yang belum dimilikinya. Karenanya dalam mengajak dan memberikan permainan yang tepat bagi si Kecil pastikan pilih permainan yang disukai oleh si Kecil agar si Kecil tidak terpaksa dalam memainkannya. Jika si Kecil merasa senang dan tidak terpaksa tentunya akan lebih mudah melatih keterampilan-keterampilan si Kecil sehingga si Kecil menjadi anak yang pintar baik keterampilan motorik, kognitif, maupun bahasanya.

Konsultasi Gratis dengan Ahli Gizi

Data Ibu

Hanya boleh berupa huruf

Format nomor handphone 08xxxxxxxxxx

  • Password harus memiliki minimal 8 karakter
  • Password harus memiliki setidaknya 1 huruf besar
  • Password harus memiliki setidaknya 1 huruf kecil
  • Password harus memiliki setidaknya 1 angka
  • Password harus memiliki setidaknya 1 karakter khusus (misalnya ., *, !, ? atau semacamnya)

Data Anak

Silakan isi data anak atau anak yang termuda.