Meskipun jarang disebut, siapa sangka ternyata fungsi vitamin K cukup penting lho untuk mendukung kesehatan tubuh si Kecil, khususnya anak usia 1-3 tahun. Sebab, fungsi vitamin K yang utama ternyata dapat mencegah perdarahan dalam tubuh. 

Banner Register
Banner AKP
Banner Register

Hal tersebut tentu berguna apabila si Kecil luka atau sedang menjalani operasi. Namun, fungsi vitamin K tak hanya itu, masih banyak peran dan fungsi lainnya yang tak kalah penting. Oleh karena itu, penting bagi Ibu untuk mengetahui fungsi vitamin K dalam artikel ini.

Apa Saja Fungsi Vitamin K Bagi Anak?

Berikut ini beberapa fungsi vitamin K bagi si Kecil yang perlu Ibu ketahui, antara lain:

  1. Membantu proses pembekuan darah

    Fungsi vitamin K yang pertama yaitu dapat membantu proses pembekuan darah. Bila tubuh si Kecil kekurangan vitamin K, darahnya akan sulit membeku lho, Bu. Akibatnya, si Kecil akan mudah mengalami perdarahan.

  2. Mempercepat penyembuhan luka

    Sebenarnya poin ini berkaitan juga dengan poin nomor satu ya, Bu. Fungsi vitamin K membantu mempercepat penyembuhan luka karena berperan penting untuk pembekuan darah.

    Artikel Sejenis

    Jika tubuh si Kecil tidak memiliki cukup vitamin K, maka luka kecil sekalipun bisa membutuhkan waktu yang cukup lama untuk sembuh, apalagi si kecil umur 1-3 tahun sedang aktif-aktifnya dan berani mencoba banyak hal baru, jadi Ibu tidak perlu khawatir lagi 

    Namun, Ibu juga perlu tahu bahwa vitamin K bukan satu-satunya nutrisi yang penting untuk mempercepat penyembuhan luka. Ada nutrisi lain yang tak kalah penting, yaitu protein. Yup! Zat gizi makro ini memang berperan penting untuk membangun dan memelihara sel-sel serta jaringan tubuh. 

    Saat si Kecil sedang luka, maka sebaiknya Ibu mencukupi asupan protein dan vitamin K, yang dikombinasikan dengan berbagai nutrisi lain, khususnya protein hewani agar proses penyembuhannya lebih cepat.

  3. Membangun dan memperkuat tulang

    Selain membantu proses pembekuan darah, fungsi vitamin K yang tak kalah penting yaitu membangun dan memperkuat tulang. Melansir laman resmi medicalnewstoday.com, penelitian menunjukkan adanya kaitan antara rendahnya tingkat peredaran vitamin K di dalam tubuh dengan rendahnya kepadatan tulang seorang anak.

    Maka dari itu, Ibu perlu mencukupi asupan vitamin K si Kecil secara tepat. Dari mana saja sumbernya? Eits, tenang ya, Bu, setelah penjelasan mengenai fungsi vitamin K, akan dijelaskan juga mengenai makanan mengandung vitamin K yang aman dikonsumsi anak-anak. Jadi, simak penjelasannya sampai selesai, ya!

  4. Membantu mengurangi risiko penyakit jantung

    Fungsi vitamin K yang tak kalah penting yaitu dapat membantu membuat aliran darah tetap lancar dan tekanan darah pun stabil. Fungsi vitamin K ini penting untuk menjaga kesehatan jantung sehingga terhindar dari risiko penyakit di kemudian hari.

  5. Menjaga kemampuan kognitif

    Fungsi vitamin K juga dapat membantu mendukung kemampuan kognitif, seperti kemampuan untuk berpikir, belajar, mengingat, mengambil keputusan, memecahkan masalah, dan lain sebagainya.

Fungsi vitamin K cukup beragam ya, Bu? Setiap anak tentu membutuhkan asupan vitamin K agar tumbuh kembangnya lebih baik. Namun, untuk mendukung kemampuan kognitif, fungsi vitamin K saja tidak cukup lho, Bu. Si Kecil juga perlu mengonsumsi makanan bergizi yang mengandung nutrisi lain untuk meningkatkan perkembangan otak. Nah, susu bubuk pertumbuhan Frisian Flag PRIMAGRO 1+ mengandung vitamin K yang mencukupi sekitar 55% sesuai AKG.

Tak hanya itu, beberapa nutrisi penting untuk otak anak, di antaranya 9 Asam Amino Esensial (9AAE), omega 3 (ALA), omega 6 (LA), minyak ikan, DHA, tirosin, asam sialat, kolin, dan sphingomyelin.

Dan ternyata semua nutrisi tersebut terkandung dalam susu bubuk pertumbuhan Frisian Flag PRIMAGRO 1+ lho, Bu. Bahkan, susu bubuk pertumbuhan Frisian Flag PRIMAGRO 1+ mengandung DHA 4x lebih tinggi dengan kombinasi 9 Asam Amino Esensial (9AAE) yang lengkap.

Di atas kan sempat dijelaskan ya, Bu, terkait fungsi vitamin K untuk membantu kesehatan tubuh si Kecil. Akan tetapi, fungsi vitamin K akan lebih optimal jika si Kecil mendapatkan asupan 9 Asam Amino Esensial (9AAE) secara lengkap. Sebab, 9 Asam Amino Esensial (9AAE) merupakan nutrisi yang berperan penting untuk mengangkut zat gizi lain dalam tubuh. 9 Asam Amino Esensial (9AAE) adalah bentuk sederhana dari protein yang lebih mudah diserap oleh tubuh.

9 Asam Amino Esensial (9AAE) harus dipenuhi secara rutin dan setiap hari karena tubuh tidak bisa memproduksinya sendiri, sehingga harus didapatkan dari makanan tinggi protein, seperti susu, telur, ikan, daging merah, dan daging putih.

Lantas, apa jadinya jika si Kecil kekurangan 9 Asam Amino Esensial (9AAE)? Menurut penelitian dari J.Nutr yang dipublikasi dalam National Center for Biotechnology, kekurangan semua jenis 9 Asam Amino Esensial (9AAE) akan menurunkan potensi tinggi badan, tingkat kecerdasan, dan daya tahan tubuh sebanyak -50%. Ibu tidak ingin si Kecil mengalami kondisi tersebut, kan? Itulah sebabnya, si Kecil perlu mendapatkan asupan nutrisi yang seimbang.

Pastikan juga kebutuhan nutrisi DHA untuk si Kecil terpenuhi, ya Bu. DHA adalah asam lemak yang termasuk dalam kelompok omega-3 yang merupakan nutrisi utama untuk membantu fungsi otak. Nah, DHA berperan penting untuk mengoptimalkan kecerdasan otak dan kesehatan retina mata si Kecil. Penuhi kebutuhan harian DHA dengan susu pertumbuhan Frisian Flag PRIMAGRO 1+ karena memiliki DHA 4x lebih tinggi!

Selain DHA 4x lebih tinggi, Frisian Flag PRIMAGRO 1+ satu-satunya susu pertumbuhan yang mengandung omega 3 (ALA), omega 6 (LA), minyak ikan, kolin, sphingomyelin, asam sialat, dan tirosin tertinggi untuk memaksimalkan perkembangan otak serta kecerdasan. 

Apa Saja Makanan yang Mengandung Vitamin K?

Untuk mendapatkan fungsi vitamin K lebih optimal, maka si Kecil dianjurkan untuk mengonsumsi beberapa jenis makanan berikut ini:

  • Susu

    Selain sebagai sumber protein, susu juga termasuk makanan bergizi yang mengandung vitamin K untuk anak. Tak heran jika susu menjadi salah satu makanan yang memiliki beragam manfaat, seperti meningkatkan perkembangan otak, mengoptimalkan pertumbuhan si Kecil, memperkuat tulang, sebagai sumber energi, dan lain sebagainya.

    Untuk anak usia 1-3 tahun, Ibu bisa pilih susu bubuk pertumbuhan Frisian Flag PRIMAGRO 1+ untuk mendukung anak agar lebih kreatif, tangkas, dan berani. Selain mengandung vitamin K dan nutrisi untuk otak, susu pertumbuhan ini juga mengandung kombinasi nutrisi untuk meningkatkan daya tahan tubuh, di antaranya zat besi, vitamin D3, zinc, magnesium, dan vitamin C tertinggi yang dikombinasikan dengan 9 Asam Amino Esensial (9AAE) untuk memaksimalkan penyerapan seluruh nutrisi tersebut, serta mengandung serat pangan inulin yang dapat mendukung kesehatan saluran pencernaan si Kecil.

  • Daging ayam

    Selain rasanya yang gurih dan lezat, ternyata daging ayam juga mengandung vitamin K yang baik bagi kesehatan si Kecil, terutama daging ayam bagian dada karena rendah lemak. Selain mendapatkan fungsi vitamin K, si Kecil juga bisa mendapatkan manfaat protein dari daging ayam. Hal tersebut karena daging ayam merupakan salah satu sumber protein hewani yang penting untuk mengoptimalkan tumbuh kembang anak.

  • Buah-buahan

    Si Kecil gemar mengonsumsi buah-buahan? Wah, bagus lho, Bu. Sebab, buah bisa dijadikan camilan sehat untuk anak agar ia tidak terbiasa mengonsumsi makanan manis yang tak sehat. Dengan membiasakan si Kecil mengonsumsi buah-buahan secara tepat dan rutin, ia akan mendapatkan banyak manfaat dari berbagai nutrisi di dalamnya, mulai dari serat, air, vitamin K, vitamin A, vitamin C, vitamin E, kalsium, kalium, fosfor, dan lain sebagainya.

  • Kacang-kacangan

    Ibu ingin memberikan si Kecil vitamin K dalam bentuk lain? Boleh lho memberikan ia berbagai jenis kacang-kacangan sebagai camilan harian. Ada beberapa jenis kacang yang bisa dikonsumsi si Kecil, di antaranya kacang hijau, kacang merah, kacang almond, edamame, dan lain-lain.

Selain yang telah disebutkan, Ibu juga bisa mendapatkan fungsi vitamin K dari beberapa jenis sayuran, seperti brokoli, kale, bayam, dan sawi hijau. Meskipun makanan ini kaya manfaat, Ibu tetap perlu menyeimbangkan asupan nutrisi si Kecil yang mencakup karbohidrat, protein, lemak, serta berbagai vitamin dan mineral agar tumbuh kembangnya lebih prima.

Ibu pasti ingin melihat tumbuh kembang si Kecil lebih optimal, kan? Maka dari itu, penting untuk selalu memantau grafik pertumbuhan si Kecil agar terhindar dari stunting, caranya dengan memanfaatkan fitur Rapor Tumbuh Kembang Prima yang terdapat dalam Akademi Keluarga Prima. 

Ibu akan mendapatkan banyak informasi penting mengenai grafik pertumbuhan dari WHO, grafik CDC, hingga anjuran dari psikolog. Pokoknya bermanfaat banget lho, Bu. Langsung manfaatkan fiturnya di sini, ya!

Konsultasi Gratis dengan Ahli Gizi

Data Ibu

Hanya boleh berupa huruf

Format nomor handphone 08xxxxxxxxxx

  • Password harus memiliki minimal 8 karakter
  • Password harus memiliki setidaknya 1 huruf besar
  • Password harus memiliki setidaknya 1 huruf kecil
  • Password harus memiliki setidaknya 1 angka
  • Password harus memiliki setidaknya 1 karakter khusus (misalnya ., *, !, ? atau semacamnya)

Data Anak

Silakan isi data anak atau anak yang termuda.