Halo Ibu! Si Kecil sudah bisa apa sekarang? Wah, perkembangannya tentu sudah semakin pesat, ya. Saya jadi ingat, Bu. Dulu, waktu si Kecil berusia 8 bulan ke atas, dia sudah bisa tengkurap dan belajar menggunakan jari jemarinya untuk memegang benda. Bahkan, si Kecil pun mulai dapat memindahkan mainan dari tangan satu ke tangan yang lain, lho. Hebat, ya!

Banner Register
Banner AKP
Banner Register

Nah, menu masakan apa kiranya yang bisa kita berikan untuk menambah asupan gizi bagi si Kecil yang semakin aktif tersebut? Kentang dapat menjadi pilihan yang menarik lho, Bu. Kenapa? Ini karena kentang kaya akan Karbohidrat dan Potasium serta mineral penting lainnya seperti Magnesium, Fosfor, Zat Besi dan Zinc.

Berbicara tentang kentang, hari ini saya ingin membagikan beberapa resep andalan yang sudah menjadi menu favorit si Kecil di tahun pertamanya dulu. Resep ini juga bisa Ibu gunakan untuk mulai mengenalkan dia dengan aneka macam sayuran. Salah satunya adalah kembang kol. Sayuran ini kaya akan Beta Karoten, Magnesium, Zat Besi dan Kalsium yang baik untuk pertumbuhan tulang. Mau tahu resepnya, Bu? Yuk, kita hadirkan duet kentang dan kembang kol hari ini sebagai sajian istimewa untuk si Kecil. Ini dia caranya!

 

Bubur Kentang dan Kembang Kol (untuk anak usia di atas 8 bulan)

Artikel Sejenis

 

 Bubur Kentang dan Kembang Kol

Satu tips dari saya sebelum memulai, resep ini sebaiknya disajikan untuk anak usia 8 bulan ke atas, ya. Ini karena di usia tersebut, sistem pencernaan si Kecil sudah semakin kuat, Bu.

Bahan-bahan:

  • 1 buah kentang ukuran sedang, cuci, kupas kulitnya, dan potong berbentuk dadu.
  • 150 ml air matang hangat.
  • 100 ml ASI.
  • 25 gr kembang kol potong dalam kuntum kecil.
  • 400 ml air untuk mengukus.

Cara membuat:

  1. Kukus kentang hingga lunak, lalu masukkan kembang kol hingga 3 menit dan angkat.
  2. Masukan kentang dan kembang kol yang sudah dikukus ke dalam blender, lalu haluskan.
  3. Sisihkan. Letakkan dalam mangkok.
  4. Jika sudah, tambahkan 150 ml air matang hangat dan 100 ml ASI ke dalam bubur yang sudah di mangkok. Aduk hingga mencapai tingkat kekentalan yang diinginkan.
  5. Sajikan kepada si Kecil selagi hangat.

 

Bubur Kentang Variasi Hijau Putih (untuk anak usia di atas 8 bulan)

 Bubur Kentang Variasi Hijau Putih

Bahan-bahan:

  • 1 buah kentang ukuran sedang, kupas kulitnya.
  • 150 ml air matang hangat.
  • 100 ml ASI.
  • 25 gr kembang kol potong dalam kuntum kecil, kukus hingga lunak.
  • 25 gr brokoli potong dalam kuntum kecil, kukus hingga lunak.
  • 400 ml air untuk mengukus.

Cara membuat:

  1. Pertama, siapkan bagian “putih”-nya.
  2. Potong kentang kecil-kecil, kukus, lalu haluskan.
  3. Setelah halus, sisihkan. Letakkan dalam mangkok.
  4. Tambahkan air matang hangat dan ASI, kemudian aduk sesuai tingkat kekentalan yang Ibu inginkan.
  5. Sekarang, kita siapkan bagian “hijau”-nya.
  6. Haluskan kembang kol dan brokoli.
  7. Jika sudah, sisihkan. Letakkan dalam mangkok.
  8. Beri air matang hangat dan ASI ke dalam bubur yang sudah di mangkok. Aduk hingga mengental.
  9. Susun bubur kentang dan bubur sayuran dalam satu mangkok sehingga membentuk warna yang menarik, misalnya dengan membentuk “wajah tersenyum” dari buburnya itu.
  10. Bubur pun siap diberikan pada si Kecil.

Praktis, cepat, dan menarik kan, Bu? Nah, setelah si Kecil sudah kenyang nanti, pastikan Ibu membersihkan sisa makanan di mulut, pipi dan tangan si Kecil dengan air ya. Bila perlu, gantilah juga bajunya dengan pakaian yang bersih.

Yuk, jadikan waktu makan si Kecil semakin menyenangkan dengan variasi menu lezat bergizi dan menarik ini. Selamat mencoba, Bu. Jika Ibu punya resep andalan lainnya, silahkan di-share di sini, ya!

 

Konsultasi Gratis dengan Ahli Gizi

Data Ibu

Hanya boleh berupa huruf

Format nomor handphone 08xxxxxxxxxx

  • Password harus memiliki minimal 8 karakter
  • Password harus memiliki setidaknya 1 huruf besar
  • Password harus memiliki setidaknya 1 huruf kecil
  • Password harus memiliki setidaknya 1 angka
  • Password harus memiliki setidaknya 1 karakter khusus (misalnya ., *, !, ? atau semacamnya)

Data Anak

Silakan isi data anak atau anak yang termuda.