Menghemat pengeluaran memang merupakan cara paling tepat ditengah-tengah keadaan ekonomi saat ini. Salah satunya yaitu dengan berusaha menghemat beberapa pos pos pengeluaran anda, salah satunya yaitu pos kebersihan.
Namun apakah dengan penghematan tersebut anda tetap bisa mendapat hasil maksimal untuk kebersihan rumah anda?. Berikut 10 tips yang mungkin berguna bagi anda dalam menghemat biaya kebersihan rumah anda.

Gunakan sabun cuci piring dan air. Sabun cuci piring selain berfungsi untuk mencuci piring juga dapat digunakan untuk mengangkat noda pada pakaian, sebagai pembersih jendela, pembersih lantai, penghilang noda dikarpet, pencuci buah dan sayuran, dan lain sebagainya. Jika biasanya kita menggunakan berbagai jenis sabun berbeda untuk membersihkan permukaan yang berbeda, penggunaan sabun cuci piring sebagai pengganti sabun tersebut bisa dijadikan alternatif. Selain kandungannya aman untuk digunakan pada seluruh permukaan, sekaligus ampuh menghilangkan kotoran dan noda.
Ganti lampu bohlam biasa dengan lampu neon. Jika lampu bohlam anda sudah mulai redup dan saatnya diganti, gantilah dengan lampu neon. Meski harganya lebih mahal, namun ketahanannya bisa mencapai 10 kali lebih lama dari lampu biasa. Selain itu lampu neon juga menghemat 2/3 energi dari yang di pakai lampu bohlam biasa. Dengan demikian anda akan menghemat uang anda dengan turunnya biaya tagihan listrik anda serta mengehemat pengeluaran untuk membeli bohlam biasa. Membeli sekaligus beberapa lampu neon untuk persediaan dirumah juga akan membuat pengeluaran anda lebih irit dikemudian hari.
Rutin membersihkan rumah setiap hari. Membersihkan rumah secara rutin setiap hari akan lebih menghemat pengeluaran anda dalam membeli produk-produk pembersih dibanding jika anda menunggu hingga timbul noda pada lantai dan peralatan rumah anda. Dengan membersihkan rumah setiap hari maka noda-noda tidak sempat melekat kuat dirumah anda, sehingga anda tidak membutuhkan penghilang noda ekstra kuat yang harganya mahal untuk membersihkan noda tersebut. Cukup bersihkan dengan air dan sabun cuci piring atau sabun cuci baju untuk membersihkannya sehingga anda tidak butuh pembersih khusus lainnya.
Pilih Ingredient bukan merek. Seringkali kita terjebak dengan hanya satu merek pembersih yang telah kita percaya. Tanpa kita sadari bahwa mungkin saja ada merek-merek lainnya yang lebih murah namun dengan ingredient dan daya pembersih yang sama. Supermarket besar biasanya memproduksi produk dengan label toko mereka sendiri dan dipatok dengan harga yang lebih murah. Cobalah bandingkan ingredient-nya dengan merek favorit aja, jika sama atau bahkan mendekati, tak ada salahnya anda mencoba membeli pembersih tersebut dan rasakan sendiri kualitasnya. Jika ternyata kualitasnya sama berarti anda bisa menghemat pengeluaran anda setiap bulannya.
Belanja pada saat diskon atau menggunakan kupon. Belanja dengan menggunakan kupon diskon bisa menjadi alternatif dalam menghematbelanja kebutuhan pembersih anda. Jika kebetulan anda mendapat kupon diskon dari toko, majalah, koran, atau bahkan website, jangan ragu menggunakan kupon tersebut. Cara lainnya yaitu dengan berbelanja saat diskon, dimana harga yang bisa anda peroleh lebih murah dari harga normal biasanya. Belilah dalam jumlah lebih untuk menghemat pengeluaran anda bulan berikutnya.
Simpan pembersih yang telah dibuka sebaik mungkin. Produk-produk pembersih yang telah dibuka kemasannya dapat tercampur berantakan jika tidak disimpan dengan baik, pastikan anda menyimpannya didalam wadah yang tertutup rapat. Pastikan pula tempat penyimpanan anda tidak terkena sinar matahari langsung. Jauhkan pembersih dari jangkauan anak-anak dan hewan piaraan anda.
Pilih pembersih serbaguna. Untuk menghemat pengeluaran belanja pembersih, pilihah pembersih all in one yang bisa dipakai untuk membersihkan berbagai permukaan. Pembersih khusus digunakan hanya jika pembersih all in anda tidak maksimal membersihkan bidang yang anda mau. Selain menghemat budget, cara ini juga bisa menghemat ruang penyimpanan. tidak perlu lagi banyak botol-botol pembersih diruang penyimpanan anda.
Pilihlah lap yang bisa dipakai berulang kali. Penggunaan lap sekali pakai memang lebih praktis, tapi tentu saja pengeluaran kebutuhan kebersihan anda jadi lebih boros. Bahan microfiber adalah pilihan yang tepat untuk membersihkan, penghilang noda, dan menggosok permukaan.
Buatlah pembersih sendiri. Ada banyak bahan-bahan disekitar rumah yang bisa ada gunakan sebagai pembersih, seperti Vinegar yang merupakan salah satu pembersih serba guna terbaik, baking soda yang cukup lembut dipakai untuk menggosok kotoran diberbagai permukaan rumah anda, serta lemon yang memiliki kemampuan memutihkan secara alami. Membuat sendiri pembersih dengan bahan-bahan yang ada dirumah anda, sangat berguna untuk menghemat pengeluaran anda pada biaya kebersihan.
Singkirkan benda-benda yang tidak diperlukan. Benda-benda dan barang yang tidak diperlukan akan menjadi sampah jika didiamkan di dalam rumah. Singkirkan benda-benda tersebut untuk mengurangi sampah yang ditimbulkan dari debu dan kotoran yang menempel. Selain rumah tampak lebih lapang, kebersihan rumah pun lebih terkontrol.