Siapa sih yang tidak suka mendengarkan musik? Bisa dikatakan musik tidak bisa lepas dari kehidupan manusia. Musik bisa kita temui dengan mudah, mulai dari radio, televisi, sampai di smartphone kita. Setiap hari kita mendengarkan musik untuk memperbaiki mood atau menambah semangat dalam beraktivitas. Musik juga bisa menjadi sarana terapi agar emosi kita menjadi lebih stabil lho.

Banner Register
Banner AKP
Banner Register

Ternyata, musik tidak hanya memiliki banyak manfaat untuk orang dewasa lho. Bagi si Kecil yang sedang aktif belajar dan bermain, musik juga memiliki banyak manfaat. Berikut manfaat musik bagi si Kecil yang perlu Ibu ketahui:

Merangsang Perkembangan Keterampilan Fisik

Musik dapat merangsang si Kecil untuk bergerak. Di usianya yang sudah memasuki usia sekolah TK atau PAUD, si Kecil akan banyak mendengarkan musik di setiap aktivitasnya. Para pengajar di TK atau PAUD biasanya menggunakan musik untuk mengiringi aktivitas menari atau olahraga ringan seperti senam.

Dengan iringan musik, aktivitas si Kecil akan menjadi lebih menyenangkan. Si Kecil akan menjadi lebih santai dalam berinteraksi dan melakukan tugas-tugasnya dalam aktivitas yang dilakukan. Dampaknya keterampilan fisik atau motorik kasar si Kecil akan semakin baik karena si Kecil menjadi rajin bergerak dan bermain bersama teman-temannya.

Si Kecil Menjadi Lebih Pintar

Musik memiliki kaitan erat dengan fungsi otak si Kecil. Aktif mendengarkan maupun memainkan alat musik bisa memicu otak si Kecil menjadi lebih aktif. Memahami ketukan, melodi dan irama dalam musik akan membuat si Kecil menjadi pintar dalam bidang matematika lho.

Artikel Sejenis

Kemampuan kognitif lain yang meningkat jika si Kecil aktif bermusik adalah kemampuan mengingat. Jika si Kecil sudah bisa menyanyikan sebuah lagu maka secara tidak langsung daya ingat jangka pendek dan jangka panjang si Kecil akan meningkat.

Meningkatkan Kreativitas si Kecil

Musik merupakan bagian dari seni yang dinamis. Dengan belajar musik atau mendengarkan musik, otak si Kecil akan terbiasa mendengarkan musik atau lagu yang dinamis. Dampaknya otak si Kecil menjadi lebih luwes dan tidak kaku dalam berpikir.

Otak si Kecil yang luwes akan berdampak pada kreativitas si Kecil dalam berbagai hal. Contohnya jika si Kecil sedang menemui masalah dalam aktivitasnya, si Kecil akan menjadi lebih Cepat Tangkap dalam mencari jalan keluarnya.

Si Kecil Lebih Percaya Diri

Ketika si Kecil belajar alat musik atau mengenal lagu baru, si Kecil akan belajar hal baru. Mengenal dan belajar hal-hal baru berarti si Kecil sedang mengalahkan rasa takut mereka. Jika Ibu membiasakan si Kecil untuk belajar musik sejak dini, maka si Kecil akan terbiasa menghadapi hal-hal baru yang berdampak pada meningkatnya kepercayaan diri si Kecil.

Manfaat yang didapat si Kecil dari mendengarkan atau belajar musik memang begitu banyak. Namun, perlu Ibu perhatikan ya agar tidak sembarangan memilihkan lagu untuk si Kecil. Sebaiknya Ibu memberikan lagu-lagu yang tepat sesuai dengan usia si Kecil. Nah, jika si Kecil sudah memasuki usia 3-6 tahun, berikut beberapa kriteria musik atau lagu untuk si Kecil:

Musik berirama ceria

Musik berirama ceria sangat sesuai dengan si Kecil yang memasuki usia 3-6 tahun. Musik yang ceria akan memberikan energi positif bagi si Kecil. Terlebih jika si Kecil sedang aktif-aktifnya melakukan kegiatan fisik. Musik akan membuatnya makin bersemangat.

Lagu dengan lirik positif

Memilih lagu untuk si Kecil memang susah-susah gampang ya Bu. Terkadang ada lagu yang melodinya ceria namun ternyata lirik yang dikandung bernuansa negatif. Memilih lagu yang tepat dan memiliki lirik yang positif tentunya tidak sia-sia bagi si Kecil. Jika lirik yang sering didengar si Kecil merupakan kata-kata positif, maka si Kecil pun akan mendapat stimulus yang positif dan tidak terpapar hal negatif.

Musik dengan melodi melangkah

Musik dengan melodi tetap atau melodi melangkah akan membuat emosi si Kecil lebih stabil. Musik yang tidak terlalu keras juga ramah di telinga si Kecil. Si Kecil akan menjadi lebih rileks dalam aktivitas bermusiknya.

Tidak perlu ragu jika Ibu sudah ingin mengajarkan si Kecil bermusik sejak dini karena begitu banyak manfaat yang si Kecil dapatkan dari bermusik. Bahkan si Kecil yang sudah aktif mendengarkan musik sejak dalam kandungan akan tumbuh kembang menjadi anak yang pintar dan kreatif. Namun, Ibu tidak perlu cemas jika si Kecil belum tertarik untuk bermusik, selalu beri stimulus dan pastikan memberikan aktivitas yang disukai oleh si Kecil agar si Kecil tetap ceria dan tidak merasa terpaksa belajar musik.

Konsultasi Gratis dengan Ahli Gizi

Data Ibu

Hanya boleh berupa huruf

Format nomor handphone 08xxxxxxxxxx

  • Password harus memiliki minimal 8 karakter
  • Password harus memiliki setidaknya 1 huruf besar
  • Password harus memiliki setidaknya 1 huruf kecil
  • Password harus memiliki setidaknya 1 angka
  • Password harus memiliki setidaknya 1 karakter khusus (misalnya ., *, !, ? atau semacamnya)

Data Anak

Silakan isi data anak atau anak yang termuda.