Anak merupakan amanat di pundak kedua orang tuanya , belahan hatinya yang suci, mutiara paling berharga yang masih netral dan belum berbentuk.Oleh karena itu dia siap untuk dibentuk dan dibawa kemanapun dia akan dibawa. Jika dia dibiasakan dan diajari hal-hal yang baik, maka InsyaAllah dia akan tumbuh dengan baik dan tentu akan menjadi orang yang bahagia di dunia dan akhirat.
Allah berfirman :
“ Hai orang-orang yang beriman, peliharalah diri kalian dan keluarga kalian dari api neraka “ ( At – Tahrim : 6 )
Wahai Orang Tua ! Berikut beberapa nasehat yang penting dalam mendidik anak, mudah-mudahan bisa mengantarkan anak-anak kita menjadi anak-anak yang sholeh dan sholehah.
1.Curahkanlah usahamu dalam mendidik anak yang tertua, agar dia bisa menjadi panutan bagi adik-adiknya. Sesekali waktu berilah dia kesempatan untuk mengawasi keluarga, dengan harapan dia merasa memiliki tanggung jawab dan sekaligus untuk membinanya.
2.Janganlah engkau membiarkan anak-anakmu saling memasang jarak, sehingga membuatmu kesulitan untuk mengetahui pemikiran dan akhlak mereka. Dengan kedudukanmu sebagai bapak dan pendidik mereka yang pertama, engkau harus mengetahui segala sesuatu yang ada pada diri mereka, sehingga engkau bisa memberikan solusi yang tepat dari kesulitan yang dihadapi.
3. Jika anak-anakmu meminta sesuatu yang belum bisa dipenuhi, maka perintahkanlah agar dia bersabar dan sampaikan pula manfaat sabar, agar dia terbiasa sabar.
4. Biasakanlah anak-anakmu menghormati yang lebih tua dan menyayangi yang muda, mencintai orang-orang miskin, menyeru kepada kebaikan, buatlah mereka lebih memprioritaskan amar ma’ruf nahi munkar.
5. Jika engkau memberikan sesuatu yang menggembirakan anak-anakmu, maka mintalah agar mereka mendoakan surga dan keselamatan dari neraka, agar mereka mengerti bahwa di sana surga yang diminta dan neraka yang harus dijauhi.
6. Buatlah dirimu dan anak-anakmu agar memberikan perhatian yang besar terhadap Al-Qur’an, karena Al-Qur’an adalah Kalam Allah yang yang diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW bagi semua manusia agar kita membaca, mempelajari, mengajarkan, mengagungkan, memuliakan dan mengamalkannya.
7. Jauhkanlah anak-anakmu dari pemborosan dan biasakanlah mereka hidup ekonomis. Dengan kata lain, ekonomis adalah jalan tengah antara kikir dan boros. Allah telah memerintahkan bersikap ekonomis dan melarang pemborosan serta kikir.
FirmanNya:
“ Dan, janganlah kalian jadikan tangan kalian terbelenggu pada leher kalian dan janganlah kalian terlalu mengulurkannya karena itu kalian menjadi tercela dan menyesal “ ( Al-Isra : 29)
8. Janganlah engkau membuat anak-anakmu menyukai perhiasan, kecuali sebatas yang disyariatkan dan tidak menjurus kepada gaya hidup mewah, yang akhirnya hanya akan membuang-buang waktu untuk itu setelah dia dewasa. Sebab siapa yang berlatih dengan sesuatu, maka dia akan tumbuh terbiasa dengan sesuatu itu.
9. Janganlah engkau berdoa bagi anak-anakmu kecuali berupa kebaikan dan petunjuk. Sebab doa orang tua bagi anaknya dikabulkan, dan katakanlah seperti yang dikatakan bapak kita Ibrahim AS :
“ Ya Rabbku, jadikanlah aku dan anak cucuku orang-orang yang tetap mendirikan shalat “
( Ibrahim : 39 )
10. Jangan meremehkan sikap anak-anakmu jika mereka membangkang perintahmu, kecuali mereka mengajukan alasan. Jika anakmu masih kecil janganlah memaksakan alasannya. Setelah itu tegaskan agar mereka tidak mengulanginya lagi.
11. Janganlah terlalu bersikap keras terhadap anak-anakmu, kecuali jika ada pelanggaran terhadap hukum-hukum Allah . Janganlah terlalu sering memukul karena dengan tindakanmu itu berarti engkau mendidik mereka seperti itu.
12. Jika anak menghindarimu karena takut kepadamu, janganlah engkau lalai untuk tetap melindunginya.
13. Janganlah engkau banyak mengumpat dan melaknat mereka, sehingga merekapun juga terbiasa, dan akhirnya mereka menjadi rusak. Dan engkau harus memberi penjelasan secara halus tetapi tegas.
14. Janganlah engkau memberikan uang dalam jumlah yang banyak, sebab hal itu jauh lebih membahayakan dirinya daripada memberinya manfaat.
15. Anak suka menonjolkan diri diantara teman-temannya, maka engkau harus menjadikan penonjolan itu dalam urusan agama dan akhlak. Usahakan agar engkau selalu shalat berjama’ah.
16. Tunjukkan rasa kasih sayang, cinta dan perhatian terhadap urusannya, buatlah dia merasa bisa melepaskan diri dari kebodohan menuju kepintaran, dari kekanak-kanakan menuju kedewasaan, dan berikan pujian atas akhlak dan kebaikan yang dilakukannya.
17. Jangan bosan memerintah anak-anakmu kepada kebaikan dan melarang dari keburukan, berusahalah dan lakukanlah terus menerus, jangan putus asa.
Akhirnya , carilah makanan yang baik bagimu dan bagi anak-anakmu serta keluargamu, mohonlah pertolongan kepada Allah, carilah keridhaan-Nya tatkala engkau bekerja, berbaik sangkalah kepada-Nya dan berjihadlah di jalan-Nya.
Firman Allah :
“Dan, orang-orang yang berjihad untuk (mencari keridhaan) Kami, benar-benar akan Kami tunjukkan kepada mereka jalan Kami. Dan, sesungguhnya Allah benar-benar beserta orang-orang yang berbuat baik “ (Al-Ankabut : 69 )

aaaaaaaaaaa semoga bermanfaat aaaaaaaaa